SuaraKaltim.id - Pelatih Borneo FC Pieter Huistra memastikan timnya kehilangan dua bek yaitu Leo Lelis dan Agung Prasetyo hingga akhir musim karena cedera.
Dikutip dari laman resmi klub, Minggu 24 Maret 2024, Huistra menambahkan gelandang gaek Wiljan Pluim juga masih harus menepi karena cedera, namun tak begitu serius.
"Kami mempunyai 2 pemain yang mempunyai cedera panjang, Lelis dan Agung. Wiljan di pertandingan terakhir mempunyai sedikit masalah, tetapi saya rasa dia akan baik-baik saja dan sembuh dengan cepat jadi (cederanya) tak begitu serius," terang Pieter.
Selain tiga nama tersebut, pelatih asal Belanda itu menjelaskan ada empat pemain yang absen mengikuti sesi latihan Borneo FC karena tengah membela timnasnya pada jeda internasional.
Baca Juga: Borneo FC Siap Libas Bhayangkara FC, Targetkan 3 Poin di Batakan
Keempat nama itu adalah Nadeo Argawinata bersama Timnas Indonesia, Rizdjar Nurviat serta Ezzi Buffon di Timnas Indonesia U-20 dan Win Naing Tun bersama Timnas Myanmar.
"Pemain lainnya baik dan kami saat ini sedang menunggu Nadeo kembali dari Timnas. Mungkin beberapa pemain lagi juga dipanggil Timnas U23. Saat ini ada dua pemain kami di Timnas U20. Jadi, pemain Borneo sekarang sedang populer juga di Timnas," jelas Pieter.
"Dan saya lupa, juga ada Win. Win di Myanmar dan dia bermain di dua pertandingan. Ini pekan internasional, tapi bagi kami juga ini berarti waktu untuk mengambil sedikit istirahat dan berlatih dengan bagus dan kami akan bersiap untuk championship series," katanya.
Selanjutnya pada sisa reguler series kompetisi Liga 1 Indonesia musim ini, Borneo FC dijadwalkan akan menghadapi PSM Makassar, Madura United, Arema FC, Persib Bandung dan Dewa United.
Saat ini Borneo FC sudah memastikan diri lolos ke Championship Series dengan hampir dipastikan berstatus peringkat pertama setelah mengumpulkan 69 poin dari 29 pertandingan.
Baca Juga: Borneo FC Incar Kemenangan di Kandang Persikabo 1973
Berita Terkait
-
Kalahkan Borneo FC Tanpa David da Silva, Bojan Ungkap Dua Masalah yang Dihadapi Persib
-
5 Fakta Menarik Kemenangan Persib atas Borneo FC
-
Kecewa Kalah dari Persib, Pieter Huistra: Wasit Kurang Bagus
-
Hasil BRI Liga 1 Persib vs Borneo FC: Maung Bandung 5 Laga Tanpa Kalah
-
Persib vs Borneo FC: Adu Tajam Tyronne del Pino Kontra Leo Gaucho
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Airpods Pro Gen 1 Berapa dan Spesifikasinya
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian