SuaraKaltim.id - Perekonomian di Kota Bontang terus bertumbuh. Tercatat, pertumbuhan mencapai 4,16 persen di 2023.
Berdasarkan data yang dirilis BPS Kota Bontang, perekonomian Kota Taman tahun 2023 diukur berdasarkan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Atas Dasar Harga Berlaku (ADHB) mencapai 68,11 triliun rupiah dan Atas Dasar Harga Konstan (ADHK) mencapai 42,63 triliun rupiah.
Tercatat ekonomi Bontang tahun 2023 tumbuh sebesar 4,16 persen jika dibandingkan dengan capaian tahun 2022. Dari sisi produksi, pertumbuhan tertinggi dicapai Lapangan Usaha Pengadaan Listrik dan Gas dan Jasa Keuangan dan Asuransi yang masing-masing tumbuh sebesar 17,41 persen dan 10,19 persen.
Masih merujuk data yang sama, struktur ekonomi Bontang masih didominasi 4 lapangan usaha. Industri Pengolahan dengan peranan sebesar 78,37 persen, Konstruksi dengan peranan sebesar 7,37 persen. Perdagangan Besar dan Eceran; Reparasi Mobil dan Sepeda Motor dengan peranan sebesar 3,39 persen, dan Transportasi dan Pergudangan dengan peranan sebesar 1,85 persen.
Baca Juga: Jadwal Buka Puasa untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 3 April 2024
Dari sisi PDRB menurut lapangan usaha, pertumbuhan pada tahun 2023 didorong oleh seluruh sektor lapangan usaha yang tumbuh positif kecuali Lapangan Usaha Pertambangan dan Penggalian yang terkontraksi sebesar 5,93 persen dibandingkan tahun 2022.
Dalam lingkup regional Kalimantan Timur, PDRB Kota Bontang tahun 2023 memberikan kontribusi sebesar 8,07 persen terhadap PDRB Provinsi Kalimantan Timur.
Jika ditarik lebih jauh, peningkatan pertumbuhan ekonomi cukup melesat jika dibandingkan dari 2020 lalu yang hanya berkisar pada angka 2,74 persen.
Wali Kota Bontang Basri Rase menilai, pertumbuhan ekonomi tentunya tidak terlepas dari peran serta masyarakat. Ada beberapa faktor yang menyebabkan ekonomi meningkat, mulai dari kemudahan investasi, tingkat kesejahteraan, dan pemberdayaan UMKM.
"Iya laju pertumbuhan ekonomi kita meningkat. Itu kabar baik. Meski angkanya tidak lebih tinggi dari Samarinda dan Balikpapan. Yang terpenting terjadi peningkatan," ucap Basri, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Kamis (04/04/2024).
Baca Juga: Jadwal Imsak untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 3 April 2024
Basri menargetkan pertumbuhan ekonomi Bontang di tahun ini lebih meningkat lagi.
Berita Terkait
-
ASG Targetkan Kawasan Islamic Finance District Jadi Pusat Pengembangan Ekonomi Syariah
-
Mensos Akui Penyaluran Bansos Selama Ini Tidak Tepat Sasaran, Jumlahnya Sampai Jutaan Orang
-
Gara-gara Ini, BI Catat Survei Penjualan Eceran Alami Kontraksi
-
Tak Cukup jadi Artis, Pevita Pearce Siapkan Tabungan Masa Depan Lewat Investasi
-
7 Rahasia Kelola Utang Bisnis Ala Ahli Keuangan, Dijamin Stabil!
Terpopuler
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- Media Asing Soroti Pernyataan Maarten Paes Soal Kualitas Emil Audero
Pilihan
-
Baru 2 Bulan, Penjualan Denza D9 Sudah Kalahkan Alphard di Indonesia
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
Terkini
-
Jadwal Imsak untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 14 Maret 2025
-
Sidak Satgas Pangan: Minyakita di Balikpapan Kurang Takaran, Melebihi Batas Toleransi
-
Efisiensi Anggaran Prabowo Berdampak: Jumlah Penumpang Bandara APT Pranoto Anjlok
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
Jadwal Buka Puasa untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 13 Maret 2025