SuaraKaltim.id - Youth City Changers (YCC), menjadi agenda pertama rangkaian Rapat Kerja Nasional Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Rakernas APEKSI) ke XVII Tahun 2024 yang dilangsungkan di Hotel Novotel Balikpapan, Sabtu
Hal itu disampaikan Ketua APEKSI yang diwakili Direktur Eksekutif APEKSI Alwis Rustam belum lama ini. Ia menyebut YCC melibatkan puluhan anak muda.
"YCC tahun 2024 ini melibatkan anak muda dari 40 kota di Indonesia," katanya, melansir dari ANTARA, Senin (03/06/2024).
Pembukaan dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Balikpapan, Muhaimin, didampingi Asisten Bidang Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kota (Setdakot), Andi Sri Juliarty, serta para pejabat di Lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan.
Alwis Rustam mengharapkan YCC tahun 2024 dapat menampung ide atau aspirasi dari anak-anak muda bagi pemerintah kota masing-masing.
"Bagaimana kaum muda bisa lebih dekat dengan para pemerintah kota masing-masing. Bisa membuat suatu percepatan dari kemajuan kotanya," jelasnya.
Ia mengapresiasi kegiatan bursa ide yang telah berlangsung sangat luar biasa, sangat kritis dan bagus. Bahkan pada sesi diskusi kelompok, pembahasan lebih mengerucut.
"Ini sangat luar biasa, sudah seperti debat capres," tuturnya.
Mewakili Wali Kota Balikpapan, Setda Muhaimin, berharap forum tersebut bisa menjadi gong pembuka, yang akan menghasilkan gagasan strategis untuk kemajuan peran pemuda bagi kota mereka.
Baca Juga: Mangrove Margasari Terancam, Pertamina Diminta Bertanggung Jawab Atas Tumpahan Minyak
"Kita pahami bersama bahwa tantangan yang akan dihadapi generasi muda kedepannya tidaklah mudah. Persaingan bukan saja semakin sulit dan yang dihadapi, bukan saja dengan sesama manusia, tetapi juga kecerdasan buatan yang semakin luar biasa," ucapnya.
Di samping itu, kondisi geopolitik yang semakin tidak menentu, serta perubahan iklim yang dampaknya kian nyata dirasakan menjadi bagian dari tantangan.
Dia menegaskan, dengan adanya pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN), menambah rasa keyakinan bahwa pembangunan nasional kedepannya bisa lebih merata ke seluruh daerah.
"Saya mengajak generasi muda untuk bisa memanfaatkan momentum ini. Kunci pentingnya adalah seberapa peduli generasi terhadap daerahnya," ujarnya.
Pertemuan itu dirangkai dengan welcome dinner yang dilanjutkan dengan talk show bersama narasumber Bima Arya. Bima memberikan motivasi kepada peserta YCC Tahun 2024 dan Jambore Pemuda Daerah Provinsi Kaltim. Diantaranya anak-anak muda harus punya gairah, kompetensi dan karakter yang kuat, mempunyai pemikiran yang berkembang dan terbuka.
"Jangan sia-siakan kesempatan. Hidup cuma sekali harus berarti dan jangan di budak materi. Insyaallah rezeki akan mengikuti," jelas Mantan Ketua APEKSI Tahun 2021-2023.
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Skandal 17 Guru Besar di ULM: Rektor Janjikan Pembenahan Total
-
Koperasi Samarinda Tawarkan Beras Lokal untuk Ribuan Porsi MBG
-
Penghijauan Jadi Identitas Baru IKN, Penanaman Pohon Masuk Agenda Rutin
-
Sejak Kelas I SD, Bocah di Samarinda Diduga Dicabuli Hingga Kelas III
-
Pemprov Kaltim Pastikan Lahan Palaran Siap Bangun Sekolah Rakyat