SuaraKaltim.id - Pembangunan Istana Negara Ibu Kota Nusantara (IKN) di Penajam Paser Utara (PPU), masih terus berjalan hingga sekarang. Terbaru, keseluruhan bilah selubung sayap garuda sudah hampir terpasang secara keseluruhan.
Adapun, nantinya terdapat sebanyak 4.650 bilah garuda karya anak bangsa yang dipasang di Kantor Presiden IKN itu.
Bilah Garuda ini memiliki bentangan sayap sepanjang 177 meter dengan tinggi 77 meter yang terbuat dari kuningan dan baja anti korosi produksi PT Krakatau Steel (Persero) Tbk.
Desainer Nyoman Nuarta menjadi seniman yang mengerjakan desain burung garuda yang mengepakkan sayap ini.
PT Siluet Nyoman Nuarta di NuArt Sculpture Park Bandung menjadi tempat dari tim desainer Nyoman Nuarta membuat bilah-bilah selubung Burung Garuda yang terletak di Bandung, Jawa Barat.
Meski bilah-bilah selubung Burung Garuda dikerjakan di bengkel kerja NuArt Sculpture Park Bandung, tetapi bilah-bilah itu dirakit di Sepaku, Kabupaten PPU, dan selanjutnya dipasang di lokasi proyek.
Sejak 2023, proses pengiriman bilah sayap garuda dari lokakarya di Bandung ke IKN dilakukan melalui PosIND hingga pengiriman terakhir dilakukan Rabu (17/04/2024).
Saat ini proses pemasangan Bilah sayap garuda di Kantor Presiden masih terus berlanjut.
Nantinya, Burung Garuda raksasa yang menjadi ikon IKN ini akan tampak mulai berdiri megah di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) IKN.
Baca Juga: Upacara 17 Agustus di IKN Terancam, Warga Gugat Penggusuran Lahan Bandara VIP
Ketua Satuan Tugas Pelaksana Pembangunan Infrastruktur IKN, Danis Hidayat Sumadilaga, menyebut rencana pemasangan seluruh selubung garuda di kantor presiden IKN ini akan terselesaikan pada akhir Juni 2024.
Seperti diketahui, menjelang HUT Kemerdekaan RI yang akan diselenggarakan juga di IKN, seluruh pembangunan sedang dikebut pengerjaannya.
Pembangunan kawasan kepresidenan IKN saat ini telah mencapai 80 dari progresnya. Ini mencakup pembangunan istana negara dan area upacara yang telah mencapai 73%, serta pembangunan kantor presiden yang mencapai 90%.
Kontributor : Maliana
Berita Terkait
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
3 Mobil Mitsubishi Bekas untuk Pemula, Fitur Lengkap dan Mudah Dikendarai
-
3 Mobil Suzuki Bekas buat Orang Tua, Praktis dan Mudah Dikendalikan
-
Kapal Pengangkut Batu Bara Tabrak Jembatan Mahakam, Hantam Rumah Warga
-
Tongkang Penabrak Jembatan Mahakam Ulu Samarinda Dievakuasi
-
3 Rekomendasi Mobil Kecil Bekas yang Masih Aman saat Lintasi Banjir