SuaraKaltim.id - Seorang petugas kebersihan menemukan mayat di sebuah warung yang sudah tidak digunakan lagi di terminal tipe B Sangatta, Kabupaten Kutai Timur, pada Selasa pagi (23/7). Mayat tersebut ditemukan sekitar pukul 06.30 WITA.
Staf terminal tipe B Sangatta, Budi Yanto, menyatakan bahwa pihaknya langsung ke lokasi setelah menerima laporan dari petugas kebersihan.
"Kami dapat laporan dari petugas kebersihan terminal ada orang tergeletak di samping warung, saya langsung ke TKP dan saya bilang jangan ada yang menyentuh," kata Budi.
Warung tempat penemuan mayat tersebut sudah lama kosong dan tidak terpakai. Di lokasi kejadian, ditemukan beberapa barang milik jenazah, termasuk KTP, HP, jaket, tas gendong, serta makanan mie instan yang diduga sisa makanan terakhir jenazah.
"Kemungkinan penumpang bermalam tapi tidak ada laporan," tambah Budi.
Setelah mengamankan lokasi penemuan, petugas terminal segera menghubungi pihak Polres Kutai Timur dan Rumah Sakit Daerah Kudungga.
Kasat Reskrim Polres Kutim, AKP Dimitri Mahendra Kartika, menyatakan bahwa pihaknya telah melakukan olah TKP untuk mengetahui penyebab kematian. Berdasarkan informasi dari KTP yang ditemukan, pria tersebut berasal dari Sulawesi.
“Kami masih mencari tahu keluarga jenazah yang ada,” kata Dimitri. Ia juga mengungkapkan bahwa pria tersebut dinyatakan meninggal dunia tanpa ada tanda-tanda kekerasan di tubuhnya.
"Saat ini sudah dievakuasi di RSUD Kudungga. Informasi dari saksi-saksi, pria tersebut sebelum meninggal sudah dalam keadaan sakit," tambah Dimitri.
Baca Juga: KPU Kutim Gandeng Media Massa untuk Sosialisasikan Pilkada 2024
Saat ini, pihak kepolisian masih menunggu hasil autopsi dari pihak RSUD Kudungga untuk mengetahui penyebab pasti kematian pria tersebut. (Antara)
Berita Terkait
-
KPU Kutim Gandeng Media Massa untuk Sosialisasikan Pilkada 2024
-
Satpol PP Kutim Siapkan Anggaran dan Seragam Satlinmas untuk Pilkada 2024
-
Meninggal Dunia Dekat Terminal Bontang-Sangatta, Kakek DI Diduga Alami Serangan Jantung
-
Satu Bulan, 1.123 Pantarlih Kutim Menyisir 18 Kecamatan untuk Coklit Data Pemilih Pilkada 2024
-
Peluang Kerja Lokal Terancam? DPRD Kutim Minta Regulasi Perekrutan Tenaga Kerja Lebih Ketat
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
Terkini
-
Akses KUR BRI Terus Meluas, 18 dari 100 Rumah Tangga Tercatat Jadi Debitur
-
5 Mobil Kecil Bekas Hemat Perawatan, Irit BBM dengan Kabin Lapang
-
4 Sepatu Lari Terbaik yang Ringan dan Nyaman, Harga Mulai 300 Ribuan
-
Harga Emas Melonjak, Pakar Ekonomi Wanti-wanti ke Milenial dan Gen Z
-
Penabrak Jembatan Mahakam Beri Rp27 Miliar untuk Bangun Perisai Pilar