SuaraKaltim.id - Keputusan Presiden Joko Widodo (Jokowi) memboyong beberapa artis ke Ibu Kota Nusantara (IKN) dinilai aneh oleh pengamat. Hal itu disampaikan Pengamat Komunikasi Politik M Jamiluddin Ritonga.
Katanya, tidak jelas apa sebenarnya relevansi dan urgensi dari keputusan Jokowi membawa beberapa artis ke IKN. Gerakan Presiden JokoWI yang memutuskan bekerja di IKN dengan menyertakan beberapa figur publik menuai banyak kritikan.
Jamiluddin Ritonga, kehadiran para artis yang ikut ke Nusantara tidak memiliki relevansi dan urgensi yang jelas. Hal tersebut disampaikan Jamiluddin pada Senin (29/07/2024) kemarin.
Bagi pria yang akrab disapa Jamil itu, ada dua kemungkinan kenapa Jokowi memboyong artis ke IKN. Pertama, karena kehadiran para selebriti itu untuk menghalau isu kurang sedap tentang IKN.
Ia berpendapat, isu negatif sudah ada sejak Jokowi mengumumkan ibu kota pindah ke IKN. Isu tersebut terus berkembang sampai pada gagalnya Jokowi yang rencananya akan mulai berkantor di IKN sejak awal Juli lalu.
Pendapat itu muncul sebab sebelumnya juga sudah ada isu kurang sedap lainnya seperti pembangunan dasar yang belum rampung.
Kedua, karena sangat sedikitnya jumlah investor yang tertarik untuk berinvestasi di IKN.Ia juga berpendapat, nantinya para artis tersebut akan membuat konten yang menceritakan bahwa pembangunan IKN berjalan sesuai rencana.
Walaupun dikemas dengan berbagai sajian sesuai ciri khas masing-masing artis tersebut namun isi dari semua pembahasan tersebut adalah hal yang sama. Para selebriti tersebut akan menunjukkan bahwa proses pembangunan di IKN berlangsung sukses dan tak ada kendala berarti.
Berharap dengan adanya cerita-cerita tentang pembangunan ibu kota baru yang disajikan oleh para seleb ini dapat mengundang calon-calon investor ke IKN. Baginya, keputusan tersebut tidaklah tepat sebab para investor besar tidak mengambil informasi dari media sosial yang digunakan para artis tersebut.
Baca Juga: Menhub Soroti soal Izin Taksi Terbang di IKN
Ia juga menambahkan bahwa investor-investor besar tidak mengikuti artis-artis tersebut. Jamil menjelaskan, pesan akan dapat memunculkan dampak tertentu bila pesan tersebut mengenai khalayak sasaran.
Berita Terkait
-
Tuding Korupsi Merajalela di Era Jokowi, Faizal Assegaf Sebut Bersatunya Rakyat dan TNI Jadi Solusi Darurat
-
Bakal Salat Idul Fitri di Jakarta, Gibran Dahulukan Sungkem ke Prabowo Ketimbang ke Jokowi di Solo
-
Faizal Assegaf Serukan Gerakan Mahasiswa Konsisten dengan Isu 'Adili Jokowi', Ini Alasannya
-
Penyanyi Wheesung Meninggal Dunia Secara Tragis di Rumah
-
Iklan Esemka Tahun 2012 Viral Lagi, Netizen: Satu Negara Kena Prank
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
-
Naturalisasi Emil Audero Cs Dapat Kritik Pedas, Erick Thohir Disebut Absurd
-
Cetak Sejarah, Yokohama Marinos Bangga Sandy Walsh Dipanggil ke Timnas Indonesia
Terkini
-
Jadwal Imsak untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 13 Maret 2025
-
Lapas Bontang Akui Narapidana Meninggal dengan Luka, Investigasi Berlanjut
-
Beda Pemandangan Pulau Jawa dan Kalimantan dari Atas Langit, Netizen: Yang Asli Ada Sawitnya
-
Kebijakan Baru! Golden Visa IKN Kini Bisa Diajukan dengan Investasi Mulai US$5 Juta
-
Benarkah Daus Meninggal Karena Penyakit? Keluarga Curigai Dugaan Penyiksaan di Lapas