SuaraKaltim.id - Swissotel Nusantara atau Hotel Nusantara merupakan hotel berbintang lima pertama yang dibuka di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.
Adapun, hotel yang memiliki konsep 'Kota Hutan' tersebut telah dibuka untuk umum sejak 17 Agustus 2024.
Swissotel Nusantara ini memiliki desain arsitektur modern yang disebut terinspirasi dari keindahan alam di sekitar Pulau Kalimantan.
Bahkan palet warna dan material alami pun sengaja dipilih untuk menciptakan suasana tenang.
Baca Juga: Harap-harap Cemas, Angka Stunting di Wilayah IKN di Atas Rata-rata Nasional
Swissotel Nusantara ini berlokasi di dekat dengan Istana Kepresidenan dan distrik pemerintahan di IKN.
Lokasi yang berada di tengah ruang terbuka hijau Forest Park ini memang sengaja untuk menargetkan pelancong bisnis dan rekreasi sebagai tamu utama.
Ada sekira memiliki 191 kamar dan suite yang masing-masing kamar menawarkan pemandangan hutan yang menakjubkan dari jendela besar hingga langit-langit.
Ruang-ruang ini dilengkapi dengan teknologi modern untuk memastikan pengalaman menginap yang lebih baik dengan pencahayaan alami.
Berbagai fasilitas pendukung selain kamar yang mewah juga tersedia di hotel ini, termasuk beberapa kolam renang, gym canggih, spa, dan klub anak.
Baca Juga: IKN Bakal Bangun 21.000 Panel Tenaga Surya, Anggarannya Capai Rp 998 Miliar?
"Swissotel Nusantara, Hotel bintang Lima pertama di IKN. Hotel yang diresmikan di tanggal 17 Agustus 2024 kemarin ini telah beroperasi dan terletak di tengah ruang terbuka hijau Forest Park. Fasad hotel dirancang modern dan punya desain interior bernuansa natural dan alami," ujar akun yang mengunggah video terkait hotel ini.
Alhasil, hotel berbintang lima pertama di IKN ini langsung menarik pengunjung hingga membuat warganet menyebutnya seperti di luar negeri dan ingin menginap disana.
"Mantap sdh ada Hotel, lama ke lamaan juga ramai seperti Jakarta, Ibukota Negara Indonesia : 1. Jogyakarta 2. Jakarta 3. IKN Nusantara Penajam Paser Utara Kutai Kalimantan Timur," ujar netizen.
"Terasa di luar negri," tulis netizen.
"Next nginep di sana," tambah netizen.
Kontributor : Maliana
Berita Terkait
-
Viral Potret Ariel Noah Dicap Mirip Parto, Merek HP-nya Jadi Sorotan
-
2 WNI Masih Hilang di Perairan Jeju Korea Selatan, KBRI Seoul Pantau Pencarian
-
Guru Honorer Pecah Tangis usai Lulus PNS, Dulu Belasan Tahun Digaji Cuma Ratusan Ribu
-
Zulhas Kunjungi Jokowi, Dokter Tifa Lontarkan Sindiran Telak: Takut?
-
Netizen Indonesia Komentar Kocak di Akun Timnas Jepang: Ngalah Saja Bang
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Dinasti Politik Warnai Pilgub Kaltim, DEEP Imbau Masyarakat untuk Bijak Memilih
-
Kemendagri Dorong Kerja Sama Pentahelix untuk Sukseskan Pembangunan IKN di Kaltim
-
Isran Noor dan Hadi Mulyadi Mendominasi Elektabilitas Pilkada Kaltim, Menang Jauh dari Rival
-
Museum Mulawarman Kaltim Masuk Nominasi dan Raih Penghargaan Museum Lestari