SuaraKaltim.id - Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) menyampaikan laporan dan rencana kerja terkait pembangunan IKN, yang terletak di sebagian wilayah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) dan Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI.
Hal itu disampaikan Kepala OIKN Basuki Hadimuljono di Sepaku, PPU, Jumat (22/11/2024) kemarin.
"Kami memaparkan laporan dan rencana kerja OIKN kepada BPK RI saat kunjungan mereka ke IKN," katanya, dikutip dari ANTARA, Senin (25/11/2024).
Pemaparan tersebut, lanjutnya, bertujuan memastikan pembangunan IKN dilakukan dengan prinsip tata kelola yang baik dan tingkat transparansi tinggi. Hal ini memberikan BPK RI gambaran menyeluruh terkait pembangunan yang telah berlangsung dan rencana yang akan dilaksanakan di IKN.
Kunjungan BPK RI ke IKN menjadi wujud pengawasan dan kolaborasi antara lembaga pengawas dan pelaksana pembangunan. Diskusi yang dilakukan mencakup transparansi, akuntabilitas, serta tata kelola keuangan dan sumber daya yang mendukung keberlanjutan IKN.
Dalam kunjungan tersebut, BPK RI meninjau beberapa lokasi strategis di kawasan inti pusat pemerintahan (KIPP), seperti rumah susun (rusun) aparatur sipil negara (ASN), Plaza Seremoni, embung MBH, dan Taman Kusuma Bangsa.
"Kami mengapresiasi perkembangan pembangunan IKN dan berharap OIKN terus berada di jalur tata kelola organisasi yang baik," ujar anggota III BPK RI, Akhsanul Khaq.
BPK RI juga menekankan pentingnya menjaga pembangunan tetap berjalan sesuai rencana serta memastikan penggunaan anggaran dilakukan dengan akuntabilitas tinggi.
Diskusi antara BPK dan OIKN dianggap sebagai sarana penting untuk memperkuat hubungan antara lembaga pengawas dan pelaksana pembangunan, memastikan setiap tahapan proyek dilaksanakan secara transparan.
Baca Juga: Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
"Kunjungan ini mencerminkan pentingnya keterbukaan dan partisipasi semua pihak untuk mendukung kesuksesan IKN sebagai ibu kota masa depan Indonesia," pungkas Akhsanul Khaq.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
6 Mobil Bekas 50 Jutaan untuk Keluarga dengan Spek Gahar dan Nyaman
-
4 Mobil Kecil Bekas Murah yang Bandel dan Ekonomis, Pilihan Logis Keluarga Baru
-
5 Mobil 3 Baris Bekas 50 Jutaan: Muat hingga 8 Orang, Bikin Keluarga Tenang
-
5 Mobil LCGC Bekas 50 Jutaan Tahun Muda yang Mudah Dikendalikan
-
4 Motor Matic untuk Harian Anak Muda yang Keren dan Bertenaga