SuaraKaltim.id - Perum Bulog Kota Samarinda, Kalimantan Timur, menegaskan bahwa ketersediaan beras di wilayahnya dalam kondisi aman untuk memenuhi kebutuhan masyarakat selama Ramadhan serta mendukung program nasional Makan Bergizi Gratis (MBG).
Kepala Kantor Cabang Bulog Samarinda, Akhmad Roni Anwar, mengatakan bahwa saat ini terdapat stok 7.000 ton beras, yang terdiri dari 6.957 ton beras medium dan 55 ton beras premium.
Selain itu, akan ada tambahan pasokan sekitar 1.000 ton beras untuk wilayah Kalimantan Timur pada Januari hingga Februari. Hal itu disampaikan Roni saat berada di Samarinda, Sabtu (08/02/2025).
“Stok ini cukup untuk memenuhi kebutuhan hingga empat bulan ke depan,” ujar Roni disadur dari ANTARA, Minggu (09/02/2025).
Selain memastikan ketersediaan beras, Bulog juga terus menyerap hasil panen dari daerah produksi lokal, khususnya di Kutai Kartanegara (Kukar). Upaya ini dilakukan untuk menjaga stabilitas pasokan dan harga di pasaran.
"Untuk MBG, kita sudah ada nota kesepahaman (MoU) dengan BGN untuk penyediaan kebutuhan pangan," tambahnya.
Menjelang Ramadan, Bulog memastikan distribusi beras akan mencakup enam kabupaten/kota, yakni Samarinda, Kukar, Kutai Barat (Kubar), Mahakam Ulu (Mahulu), Berau, dan Kutai Timur (Kutim). Dengan estimasi kebutuhan sekitar 1.500 ton per bulan, stok yang tersedia diperkirakan cukup hingga Mei atau Juni.
“Insya Allah aman sampai Juni," kata Roni, memastikan masyarakat tidak perlu khawatir mengenai ketersediaan beras di bulan puasa hingga setelah Lebaran.
Baca Juga: Jelang Ramadan, Pemkot Samarinda Jamin Pasokan dan Harga Sembako Stabil
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- STY Siap Kembali, PSSI: Tak Mudah Cari Pelatih yang Cocok untuk Timnas Indonesia
Pilihan
-
Barcelona Bakal Kirim Orang Pantau Laga Timnas Indonesia di Piala Dunia U-172025
-
Menkeu Purbaya Pamer Topi '8%' Sambil Lempar Bola Panas: Target Presiden, Bukan Saya!
-
Hore! Purbaya Resmi Bebaskan Pajak Bagi Pekerja Sektor Ini
-
Heboh di Palembang! Fenomena Fotografer Jalanan Viral Usai Cerita Istri Difoto Tanpa Izin
-
Tak Mau Ceplas-ceplos Lagi! Menkeu Purbaya: Nanti Saya Dimarahin!
Terkini
-
Pedagang Samarinda Desak Penertiban Ritel Modern yang Langgar Aturan
-
Pasca Longsor, Terowongan Samarinda Diperkuat 72 Meter di Dua Titik Kritis
-
Tragedi di Proyek RDMP PPU, Tiga Pekerja Meninggal Dunia di Wilayah Sekitar IKN
-
BMKG Kaltim Peringatkan Potensi Cuaca Ekstrem Tiga Hari ke Depan
-
Minim Transparansi, Warga Samarinda Kecewa Proses Ganti Rugi Proyek Terowongan