SuaraKaltim.id - Transformasi bangunan ikonik Jam Bentong di Tenggarong memasuki babak baru.
Tak sekadar direvitalisasi, landmark bersejarah ini tengah disiapkan menjadi museum digital pertama di Kutai Kartanegara (Kukar)—sebuah langkah progresif menuju pariwisata berbasis teknologi.
Langkah ini diambil menyusul insiden perusakan beberapa waktu lalu yang menyebabkan dinding bangunan jebol.
Perbaikan kini sedang ditangani Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kukar agar lebih aman dan representatif.
Hal itu disampaikan Kepala Bidang (Kabid) Pemasaran Dinas Pariwisata (Dispar) Kukar, Awang Ivan Ahmad, Sabtu, 31 Mei 2025.
“Jadi dijebol mereka itu dinding. Jadi itu yang diperbaiki oleh PU, supaya ditutup permanen, supaya tidak ada lagi yang lewat jendela,” ujar Ivan, disadur dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Minggu, 1 Juni 2025.
Tak hanya perbaikan fisik, Jam Bentong juga akan tampil dengan wajah baru—museum digital yang menyuguhkan pertunjukan visual tematik.
Ivan menyebut interior bangunan akan dipasangi videotron LED di berbagai sisi, menampilkan keindahan alam, budaya, hingga kekayaan wisata Kukar.
“Itu rencananya nanti akan dijadikan destinasi wisata untuk museum digital seperti di China atau Korea,” jelasnya.
Baca Juga: Resmi! AuliaRendi Menang Pilkada Kukar, Tunggu Pelantikan dari Kemendagri
Konsep ini mengusung pengalaman imersif bagi pengunjung, layaknya museum teknologi di negara maju. Penggunaan multimedia akan menjadi daya tarik utama, menyasar generasi muda yang akrab dengan teknologi.
Sejumlah pekerjaan utama telah dirampungkan, seperti pemasangan sistem pendingin ruangan dan pembangunan panel kendali (TAC). Namun, bangunan belum bisa dioperasikan karena proses instalasi multimedia belum selesai.
“Cuma karena multimedia-nya itu belum selesai, untuk pemasangan LED-nya, jadi belum bisa difungsikan,” tutur Ivan.
Jam Bentong: Ikon Tenggarong yang Berevolusi Menjadi Pusat Wisata Digital
Tenggarong, ibu kota Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), memiliki sebuah ikon yang tak hanya menjadi penunjuk waktu, tetapi juga simbol perkembangan dan inovasi daerah: Jam Bentong.
Terletak strategis di Jl. Robert Wolter Mongisidi, Timbau, Kecamatan Tenggarong, Jam Bentong bukan sekadar menara jam biasa.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
5 Link DANA Kaget Terbaru di Hari Minggu, Saldonya Bernilai Rp499 Ribu
-
Belanja Pegawai Ditekan, Kutim Upayakan TPP ASN Tidak Terpangkas
-
Jaga Identitas di IKN, DPRD PPU Siapkan Payung Hukum untuk Adat Paser
-
Dugaan Kriminalisasi Aktivis Lingkungan di Kaltim: MT Ditahan 100 Hari Tanpa Bukti Baru
-
Kutim Terjebak Warisan Lubang Tambang? Bupati ke KPC: Harusnya Jadi Sumber Penghidupan