SuaraKaltim.id - Perawatan kulit sejak dini penting dilakukan agar kulit tetap sehat dan terlindungi. Hal ini juga berlaku untuk anak-anak, terutama saat memasuki usia pra-remaja.
Pada usia 10 tahun, anak mulai mengalami perubahan hormon yang memengaruhi kondisi kulit. Atas dasar itu, penting bagi orang tua untuk mengenalkan skincare anak 10 tahun yang aman dan bebas iritasi.
Anak usia 10 tahun masih memiliki kulit yang sangat sensitif dan berbeda dari kulit orang dewasa. Makanya, penggunaan produk perawatan kulit pun harus lebih selektif.
Salah memilih produk bisa menyebabkan iritasi, ruam, bahkan alergi. Maka dari itu, memilih skincare untuk anak 10 tahun harus berdasarkan bahan yang lembut dan diformulasikan khusus untuk kulit anak.
Dalam memilih produk skincare anak, perhatikan label "hypoallergenic", "non-comedogenic", dan "dermatologically tested".
Selain itu, penting juga untuk memastikan bahwa produk tersebut tidak mengandung bahan kimia keras yang bisa mengganggu keseimbangan alami kulit anak.
Berikut lima rekomendasi skincare anak 10 tahun yang sudah banyak digunakan oleh para orang tua dan dinilai aman serta efektif menjaga kelembapan dan kesehatan kulit si kecil.
1. Beeme Honey Whitening Sunscreen SPF 30
Sunscreen ini mengandung aloe vera, bio honey dari Korea, dan alpha bisabolol dari chamomile. Kombinasi bahan-bahan tersebut mampu melindungi kulit anak dari sinar UV, melembapkan, serta membantu mencerahkan kulit.
2. Mustela Hydra Bebe Facial Cream
Produk ini diformulasikan khusus untuk kulit bayi dan anak. Mengandung shea butter, jojoba oil, dan Avocado Perseose yang berfungsi menjaga kelembapan serta memperkuat pelindung alami kulit.
3. Pigeon Facial Foam
Pembersih wajah ringan ini mengandung ekstrak chamomile dan jojoba yang cocok untuk semua jenis kulit, terutama yang sensitif. Diformulasikan agar tidak membuat kulit kering meski digunakan setiap hari.
4. Pigeon Teens Jelly Glow Sleeping Mask
Meski diperuntukkan untuk remaja awal, sleeping mask ini aman untuk usia 10 tahun. Kandungan hyaluronic acid, ceramide, dan panthenol membantu menjaga elastisitas kulit dan mencegah kekeringan.
Berita Terkait
-
Daftar Skincare Berbahaya Temuan Terbaru BPOM, Mengandung Merkuri hingga Hidrokuinon
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Terpopuler: Jalan Terjal Calon Raja Keraton Solo Gusti Purbaya hingga Zodiak Paling Hoki
-
Mau Kulit Cerah? Ini Rekomendasi Skincare dengan Soybean yang Wajib Dicoba!
-
Mana yang Lebih Cepat Hilangkan Flek Hitam: Vitamin C atau Niacinamide? Ini 5 Rekomendasi Produknya
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
Terkini
-
Indonesia Siap Lindungi Laut dengan 10 Kapal Baru dan Sistem Pengawasan Modern
-
Ekonomi Indonesia Kuartal III 2025 Stabil, Prospek 2025 Diperkirakan 55,1 Persen
-
Proses Etik Transparan, Golkar Tegaskan Komitmen pada MKD
-
Rp 190,9 Triliun untuk Papua, Gibran Dorong Pengelolaan Akuntabel
-
Prabowo Siapkan Sekolah Terintegrasi untuk Kelas Menengah