- Pemerintah Kaltim menyerahkan bantuan untuk masyarakat Aceh.
- Bantuan senilai Rp1,5 miliar diserahkan langsung oleh Gubernur Kaltim.
- Wakil Gubernur Aceh mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kaltim.
SuaraKaltim.id - Pemprov Kalimantan Timur (Kaltim) menyerahkan bantuan kemanusiaan dari warganya senilai Rp1,5 miliar kepada Pemprov Aceh.
Gubernur Kaltim Rudy Mas'ud menyerahkan bantuan dan menyampaikan duka cita serta empati mendalam atas musibah yang terjadi di Aceh dan wilayah Sumatera lainnya.
"Atas nama Pemprov dan masyarakat Kalimantan Timur, kami turut berduka cita. Kami berharap musibah ini dapat segera kita lalui bersama," ujarnya saat menyerahkan bantuan kepada masyarakat Aceh.
Bantuan tersebut diserahkan sesaat setelah rombongan Kaltim mendarat di Bandara Sultan Iskandar Muda, Kabupaten Aceh Besar dan diterima langsung oleh Wakil Gubernur Aceh, Fadhlullah serta Wali Kota Banda Aceh, Illiza Sa'aduddin Djamal.
Usai penyerahan bantuan, rombongan Kaltim melanjutkan perjalanan ke Kabupaten Pidie Jaya untuk kembali menyalurkan bantuan kepada masyarakat terdampak.
Bantuan tersebut merupakan hasil donasi masyarakat Kaltim melalui program Kaltim Peduli Bencana yang dikoordinir oleh Pemerintah Provinsi Kaltim.
Bantuan kali ini merupakan penyaluran ketiga dari Kaltim untuk wilayah terdampak bencana di Sumatera.
Sebelumnya, Pemprov Kaltim telah menyalurkan bantuan dari APBD sebesar Rp 7,5 miliar untuk tiga provinsi, yakni Aceh, Sumatera Barat, dan Sumatera Utara, serta bantuan kemanusiaan melalui relawan yang dikoordinir BPBD Kaltim.
Sementara itu, Wakil Gubernur Aceh Fadlullah mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kaltim atas kepedulian dan bantuan yang diberikan.
Fadlullah menegaskan hubungan Aceh dan Kalimantan Timur telah terjalin lama sebagai satu bangsa serumpun.
"Ini bantuan ketiga dari Kaltim. Dulu Rp 7,5 miliar, kini ditambah lagi Rp 1,5 miliar. Terima kasih kepada seluruh masyarakat Kaltim. Insha Allah bantuan ini akan kami salurkan kepada masyarakat yang membutuhkan," katanya.
Rombongan Kaltim yang hadir dalam kunjungan tersebut antara lain Ketua TP PKK Kaltim, Hj Sarifah Suraidah Harum, Kepala Dinas Kominfo Muhammad Faisal, Kepala BPBD Kaltim Buyung Dodi Gunawan, Kepala Biro Kesra Dasmiah, serta sejumlah staf pendamping. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
Pilihan
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
Terkini
-
Kapal Pengangkut Batu Bara Tabrak Jembatan Mahakam, Hantam Rumah Warga
-
Tongkang Penabrak Jembatan Mahakam Ulu Samarinda Dievakuasi
-
3 Rekomendasi Mobil Kecil Bekas yang Masih Aman saat Lintasi Banjir
-
6 Mobil Bekas 7 Penumpang Harga Bersahabat, Andal dan Efisien untuk Keluarga
-
8 Mobil Kecil Bekas Non-Toyota Mudah Dikendarai, Efisien dan Stylish buat Wanita