Wali Kota Rizal Effendi Akui PPKM Balikpapan Tidak Seketat di Pulau Jawa

Wali Kota Rizal Effendi mengakui jika PPKM yang diterapkan di Balikpapan tidak seketat seperti di Pulau Jawa.

Chandra Iswinarno
Rabu, 20 Januari 2021 | 13:13 WIB
Wali Kota Rizal Effendi Akui PPKM Balikpapan Tidak Seketat di Pulau Jawa
Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi. Dia mengemukakan, PPKM Balikpapan yang diberlakukan sejak Jumat (15/1/2021) tidak seketat di Pulau Jawa. [Inibalikpapan]

Seperti diberitakan sebelumnya, saat ini tempat tidur di rumah sakit rujukan pasien Covid-19 semakin sedikit. Apalagi pada hari ini, pada Selasa (19/1/2021), ada penambahan kasus baru Covid-19 di Balikpapan sebanyak 202 kasus.

Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi yang juga Ketua Gugus Tugas Covid-19 menyatakan, saat ini sudah ada tambahan dua rumah sakit untuk menangani pasien Covid-19 di Kota Minyak tersebut.

"Perlu diketahui, saat ini sudah ada 11 rumah sakit yang menangani Covid-19 yang sebelumnya hanya sembilan rumah sakit. Penambahan dua rumah sakit dari RS TNI AU LANUD Balikpapan dan RS Medika Utama Manggar," kata Rizal seperti dikutip dari akun Instagram pemkot-balikpapan pada Selasa (19/1/2021).

Baca Juga:Pasien Covid-19 di Balikpapan Membludak, Pemkot Tambah Dua RS Rujukan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini