SuaraKaltim.id - Kunjungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Samarinda benar-benar memberikan kesan. Hal itu karena adanya video yang beredar di media sosial saat mobil rombongan Presiden Jokowi tengah melintas, namun disalip oleh sebuah ambulans.
Kejadian itu terjadi di Jalan DI Panjaitan, Samarinda, Selasa (24/8/2021). Terkait itu, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono membenarkan.
Ia bahkan menjelaskan dengan rinci peristiwa tersebut, saat mulanya rombongan mendengar suara sirine ambulans dari belakang.
"Ya kan rangkai. Presiden medengar ada sirine ambulance dari belakang, (rangkaian presiden tidak menggunakan sirene), berarti itu ada sirine khas ambulance yang harus didahului yang tentunya sedang bertugas membawa pasien," ujarnya, disadur dari Suara.com, Jumat (26/8/2021).
Baca Juga:Achmad, Sopir Ambulans yang Salip Mobil Presiden Jokowi: Pengalaman yang Tak Terlupakan
Kemudian, rombongan Presiden Jokowi langsung memberi jalan mobil ambulans tersebut. Hal itu katanya, agar mobil ambulans dapat melintas lebih dahulu.
"Maka rangkaian presiden memberi jalan untuk di dahului (melintas) rangkaian," tuturnya.
Achmad, Sopir Ambulans yang Salip Mobil Presiden Jokowi: Pengalaman yang Tak Terlupakan
Saat kunjungan kerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Samarinda beberapa waktu lalu, terdapat kejadin unik dan bersejarah. Yakni, sebuah ambulans yang menyalip iring-iringan Presiden Jokowi.
Ternyata sopir ambulans tersebut bernama Achmad Faisal. Pria itu berusia 31 tahun. Ia mengakui dirinya memang sengaja membalap rombongan Presiden Jokowi, Selasa (24/8/2021) lalu.
Baca Juga:Temui Pimpinan MPR, Jokowi Sebut Soal Amandemen Urusan Parpol di DPR
Kala itu, dirinya bertugas membawa pasien dengan hemoglobin (HB) rendah. Ia pun mengantarkan pasies dari Puskesmas Sungai Siring menuju Rumah Sakit Abdul Wahab Sjahranie (AWS).
- 1
- 2