SuaraKaltim.id - Polresta Balikpapan mengamankan tiga orang pelaku yang diduga melakukan pengeroyokan anggota Polda Kaltim pada Rabu (20/10/2021). Pelaku diamankan di wilayah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU).
Kasus pengeroyokan anggota Polri ini terjadi pada Rabu dinihari sekira pukul 04.00 wita di salah satu kafe di Balikpapan. Korban mengalami luka memar di wajah dan kepala.
“Kejadian 04.00 dini hari. di salah satu cafe ada anggota polri yang diduga dikeroyok. Kami koordinasi dengan bapak Kapolda dan siang harinya kami dapatkan tiga orang pelaku. Sudah kami lakukan pemeriksaan dan sudah kami tahan,” ujar Kapolresta Balikpapan Kombes Pol Thirdy Hadmiarso, dilansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Kamis (21/10/2021).
Polresta Balikpapan masih mendalami motif pengeroyokan terhadap anggota Polri. Karena menurutnya sempat ada cekcok yang terjadi di kafe.
Baca Juga:Persiba Balikpapan Tumbangkan Persewar Waropen dengan Skor 2-1
“Kita masih dalami karena itu cekcok di lokasi kemudian terjadilah pemukulan terhadap satu orang anggota Polri. Anggota polri ini bertugas di Polda Kaltim,” katanya.
“Korban saat ini luka lebam tapi masih dapat melakukan kegiatan seperti biasa,” ujarnya.
Saat ini tiga terduga pelaku tersebut di tahan di Mapolresta Balikpapan untuk proses hukum lebih lanjut.
“Masih kita dalami apakah ada kemungkin pelaku lain. Motif dendam masih kita cek sejauh ini hanya cekcok di kafe,” tukasnya.
Baca Juga:Capaian Vaksinasi Dosis Pertama di Kaltim Sudah 52 Persen, Dosis Kedua 31 Persen