SuaraKaltim.id - Mitra Kukar akan melakoni laga menghadapi tuan rumah Persiba Balikpapan di laga terakhir Grup D Liga 2 musim 2021 di Stadion Batakan, Rabu (1/12/2021).
Pelatih Mitra Kukar Asep Suryadi mengakui, bukan laga yang mudah bagi anak asuhnya menghadapi pertandingan bertajuk Derby Kaltim tersebut. Apalagi Tim Selicin Minyak bertandingan dikandang.
“Pasti ini akan berat karena pertandingan menentukan, tapi kita tetap akan berusaha, kita tetap optmis, dan mudah-mudahan kita bisa meraih tiga poin,” ujarnya melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, di hari yang sama.
Ia mengungkapkan, telah menyiapkan strategi khusus untuk meredam permainan Persiba Balikpapan yang ditangani Fakhri Husaini dengan gaya bermain berbeda dari pelatih sebelumnya.
Baca Juga:Pekan Depan, Jadi Partai Hidup Mati 6 Tim di Grup D Liga 2 Musim Ini
“Kita sudah antisipasi Persiba dengan coach Fakhri memainkan taktik yang berbeda dibanding coach Alfredo Vera. Tapi kita sudah antisipasi dengan segala kemungkinan, mudah-mudahan bisa bermain maksimal,” terangnya.
Namun sayangnya dalam laga tersebut, Naga Mekes tidak akan diperkuat dua pilar utamanya Muhammad Taufan dan Pandi Lestaluhu. Hanya saja, pelatih berdarah Sunda itu tak begitu khawatir.
“Mitra Kukar dari awal putaran pertama, pertandingan pertama dan kedua kita selalu di papan bawah, setiap pertandingan itu harus kita menangkan,” jelasnya.
Ia juga berharap, karena laga yang menentukan ada bonus tambahan dari manajemen. Karena memang setiap pertandingan jika memang selalu mendapatkan bonus.
“Saya berharap mudah-mudahan ada dan lebih besar. Memang ada di kontrak setiap pertandingan menang atau draw kita ada bonus. Mudah-mudahan ditambah,” tandasnya.
Baca Juga:Gosok Kalteng Putra dengan Skor 1-0, Mitra Kukar Sodok ke Peringkat Dua Klasemen Grup D