SuaraKaltim.id - Kota Balikpapan kembali miliki destinasi wisata baru. Yakni, Pantai Cemara yang berada di Kelurahan Manggar Baru, Kecamatan Balikpapan Timur.
Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Nurdiansyah mengatakan, awalnya pantai tersebut merupakan tempat tambahan perahu-perahu nelayan sekitar tahun 1981 silam.
“Seriring waktu berlalu, berahun-tahun terjadilah daratan,” ujar, melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Selasa (11/01/2022)
Lalu ketiga program CGH (Clean, Green dan Healthy), yang dicanangkan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan, kemudian ditanamlah sejuta pohon sehingga menjadi asri.
Baca Juga:5 Tempat Wisata Gratis di Cilacap, Gak Bikin Kantong Kering!
“Pada tahun 2010 itu ada CGH disini RT 11 disini ada penanaman satu juta pohon oleh Ibu Negara Ani Yudhoyono,” ucapnya.
Kemudian setelah dirinya dipercaya menjadi Ketua RT 11 Manggar Baru, kemudian mengembangkannya menjadi destinasi baru Pantai Cemara, berproses selama dua tahun.
“Setelah kami jadi RT 11 dipercaya masyarakat kami mengembangkan destinasi disini. Saya berproses dua tahun, kami menmbangun dijadikan destinasi, agar masyarakat mendapat income,” katanya
Setelah menjadi destinasi wisata dan masyarakat ramai berkunjung, barulah dibangun tempat agar masyarakat bisa berjualan. Harapannya, bisa menambah penghasilan masyarakat.
“Saya jadikan disini tempat UMKM-nya masyarkat. Destinasi obyek wisata yang asri,” imbuhnya.
Baca Juga:4 Alasan Harus Main Bareng SOCTRAVO: Wadah Traveling Anak Muda dari Pemuda Peduli
Kedepannya, ia mengiginkan Pantai Cemara menjadi destinasi Wisata Bahari. Dibangun jembatan serta dermaga, agar perahu-perahu bisa bersandar. Kemudian mengajak wisatawan berkeliling.
“Harapan kedepannya untuk memperkuat pantai wisata akan kami jadikan lagi wisata bahari. Mudah-mudahan terwujud kedepannya bangun jembatan, ada perahu-peruhu membawa tamu-tamu wisatawan yang datang bisa melihat-melihat, pemandangan,” tandasnya.