Penularan Omicron di Kaltim Disebut 5 Kali Lebih Cepat, Plt Kepala Diskes Kaltim Masitah Jamin BOR Aman

Pasien dengan kasus sedang dan ringan bisa dirawat di isoter dan bila memungkinkan isoman di tempat tinggal masing-masing.

Denada S Putri
Rabu, 02 Maret 2022 | 20:23 WIB
Penularan Omicron di Kaltim Disebut 5 Kali Lebih Cepat, Plt Kepala Diskes Kaltim Masitah Jamin BOR Aman
Ilustrasi BOR, Seorang tenaga kesehatan (Nakes) yang mempersiapkan kamar pasien Covid-19. [Istimewa]

Selanjutnya untuk Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) terdapat 3 rumah sakit rujukan. Yakni RSUD Aji Muhammad Parikesit, RSUD Aji Batara Agung Dewa Sakti dan RS Umum Daerah Dayaku Raja.

"Adapun total pasien dirawat sebanyak 48 kasus dengan BOR ICU sebanyak 12 kasus dari ketersediaan 29 tempat tidur atau 41 persen dan BOR isolasi terpakai 36 kasus dari ketersediaan 89 tempat tidur atau 40 persen," lugasnya.

Kemudian Kota Bontang menyiapkan 5 rumah sakit. Yakni, RS Umum Daerah Taman Husada Bontang, RS Pupuk Kaltim, RS LNG Badak, RS Amalia Bontang dan RS Islam Bontang.

Jumlah pasien terkonfirmasi dirawat di Bontang sebanyak 87 kasus dengan BOR ICU sebanyak 3 kasus dengan ketersediaan 15 tempat tidur atau 20 persen dan BOR isolasi terpakai 84 kasus dari ketersediaan 210 tempat tidur atau 40 persen.

Baca Juga:Duh! Vaksin Pfizer-BioNTech COVID-19 Dosis Rendah untuk Anak-anak Tak Efektif Tangkal Omicron

"Di Kabupaten Kutai Timur juga terdapat lima rumah sakit rujukan, yaitu RSUD Kudungga, RS Umum Maloy, RS Pupuk Kaltim Prima Sangata, RS Umum Medika Sangatta dan RS Umum Daerah Sangkulirang," tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini