KONI Balikpapan Ribut, Pengurusan Atlet di Kota Minyak untuk Porprov Diambil Alih DPOP

Sekarang ini untuk persiapan Porprov kita sedang komunikasi dan kolaborasi, persiapan-persiapannya dengan melibatkan cabor."

Denada S Putri
Sabtu, 02 Juli 2022 | 19:45 WIB
KONI Balikpapan Ribut, Pengurusan Atlet di Kota Minyak untuk Porprov Diambil Alih DPOP
Kepala DPOP Kota Balikpapan, Ratih Kusuma. [Inibalikpapan.com]

SuaraKaltim.id - Adanya permasalahan diinternal KONI Balikpapan juga menjadi perhatian Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (DPOP) Balikpapan. Namun, mereka menjamin masalah yang terjadi tidak berdampak pada atlet.

Terutama dalam mempersiapkan diri untuk berlaga di Pekan Olahraga Raga Provinsi (Porprov) Kaltim yang dilaksanakan di Berau nanti padaa November 2022 nanti.

Hal itu disampaikan Kepala DPOP Balikpapan dr Ratih Kusuma. Dia mengatakan, pihaknya saat ini masih melakukan sejumlah persiapan dengan masing-masing cabang olahraga (Cabor).

“Sekarang ini untuk persiapan Porprov kita sedang komunikasi dan kolaborasi, persiapan-persiapannya dengan melibatkan cabor. Sambil menunggu pendaftaran atlet tadi sudah kita sampaikan, batasan waktu untuk penyerahan data atlet untuk pendataan kembali,” katanya, melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Sabtu (2/7/2022).

Baca Juga:Sutarmidji Ingatkan Atlet Popda Kalbar 2022 Jaga Sportivitas

Dia menyampaikan, untuk masalah yang terjadi di internal KONI Balikpapan, saat ini sudah diselesaikan oleh Pemerintah Kota (Pemkot), dan itu menjadi dasar dalam melaksanakan sejumlah persiapan.

“Kita akan tetap terus bersinergi dengan atlet, bagaimana agar persiapan Porprov ini bisa berjalan dengan baik,” ujarnya.

Sementara itu, terkait anggaran yang akan diberikan untuk pembinaan atlet, berdasarkan hasil rapat, untuk sementara masih dikelola langsung oleh DPOP Kota Balikpapan. Termasuk dalam menyusun pengajuan anggaran pada pembahasan APBD Perubahan 2022.

“Untuk anggarannya sendiri kami akan usulkan itu di APBD Perubahan. Sementara berdasarkan hasil rapat pemerintah kota, soal persiapan Porprov ini dilaksanakan melalui DPOP,” ucapnya mengakhiri.

Baca Juga:Kronologi Kericuhan Pertandingan Pencak Silat Jember Vs Surabaya di Porpov Jatim

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini