Jelang Lawan Persipura, Homebase Persiba Stadion Batakan Balikpapan Terpantau Tidak Steril

Faktanya pada Jumat (2/9/2022) Stadion Batakan dipenuhi ratusan anak sekolah baik SD hingga SMP.

Bella
Jum'at, 02 September 2022 | 18:24 WIB
Jelang Lawan Persipura, Homebase Persiba Stadion Batakan Balikpapan Terpantau Tidak Steril
Aktifitas Stadion Batakan Balikpapan pada Jumat (2/9/2022). (suara.com/ Arif Fadillah)

SuaraKaltim.id - Stadion Batakan Balikpapan akan menjadi tempat berlangsungnya pertandingan Liga 2 2022 antara Persiba melawan Persipura, Sabtu (3/9/2022).

Selain jadi homebase Persiba, Batakan juga menjadi tempat penyelenggaraan Hari Olahraga Nasional (Haornas) yang akan digelar pada 9 September mendatang yang akan dihadiri Presiden Joko Widodo secara langsung.

Berdasarkan aturan kompetisi dari Komisi Disiplin PSSI bahwa lapangan yang menjadi tempat pertandingan mesti steril H-1. Yakni tidak boleh ada kegiatan apapun di dalam Stadion.

Hanya saja faktanya pada Jumat (2/9/2022) Stadion Batakan dipenuhi ratusan anak sekolah baik SD hingga SMP.

Baca Juga:Liga 2: Persipura Fokus Pulihkan Fisik Pemain Jelang Bentrok Lawan Persiba

Mereka hadir untuk latihan tarian koreografi pada puncak Haornas. Kondisi ini menjadi catatan pengawas pertandingan Persiba vs Persipura, Afandy Akil.

Dia mengatakan harusnya H-1 sudah steril, tidak ada kegiatan lainnya lantaran tercantum dalam regulasi komisi disiplin PSSI.

"Ya saya hanya mencatat saja apa yang terjadi di lapangan. Memang di regulasi seperti itu. Kalau masalah sanksi dan lainnya kita serahkan ke PSSI. Sistem laporannya jadi H-1 ada kegiatan di Batakan," kata Afandy Akil.

Sementara itu Kasi Pembinaan Olahraga Pendidikan dan Masyarakat Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (DPOP) Dj Hendra Winata menjelaskan jika memang nantinya adanya kegiatan koreografi itu berdampak pada Persiba dia akan mengakomodir melalui instansi.

"Kita ditunjuk Menpora sebagai tuan rumah untuk penyelenggaraan Haornas. Keinginan dari Deputi untuk adanya gladi koreografi konfigurasi. Karena itu kita mengikuti agenda dari Menpora saja," jelas Hendra.

Baca Juga:Sandi Adrian Tak Terima Diberhentikan PKS sebagai Anggota Dewan Balikpapan: Saya Merasa Sudah Bekerja Sebaik-baiknya

Sementara Kepala UPTD BPKD Ferry Susanto menjelaskan adanya kegiatan itu bisa berdampak pada kondisi rumput di Stadion Batakan.

"Karena ada aktifitas, rumput akan jatuh apalagi kondisi hujan. Kita akan menaikan lagi rumputnya. Karena ini agenda nasional harus kita jalani," tegasnya.

Kontributor: Arif Fadillaha

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini