Heboh Maling Motor Ditangkap Polisi saat Asyik Nonton Bioskop Bareng Pacar: Tunggu Filmnya Abis Dulu Pak

Peristiwa penangkapan terhadap pelaku curanmor itu viral di media sosial (Medsos).

Denada S Putri
Sabtu, 08 April 2023 | 09:00 WIB
Heboh Maling Motor Ditangkap Polisi saat Asyik Nonton Bioskop Bareng Pacar: Tunggu Filmnya Abis Dulu Pak
Maling motor ditangkap Polisi saat asyik nonton bioskop. [ist]

SuaraKaltim.id - Polisi meringkus seorang pemuda lantaran diduga terlibat dalam kasus pencurian sepeda motor. Tragisnya, pemuda yang diduga maling motor itu ditangkap polisi saat sedang nonton bioskop barang pacarnya.

Peristiwa penangkapan terhadap pelaku curanmor itu viral di media sosial (Medsos), salah satunya diunggah ulang akun Instagram @terangmedia.

Dalam video itu, tampak sejumlah polisi berpakaian preman menyatroni seorang pemuda yang sedang duduk di bangku penonton ruang bioskop.

Saat ditangkap, tampak pemuda yang mengenakan kemeja garis-garis itu sedang bersama wanita berhijab yang diduga pacarnya.

Baca Juga:Tenteng Koper Hijau, Bupati Meranti Muhammad Adil Tiba di Gedung KPK Jakarta

Pemuda itu pun terlihat hanya bisa pasrah ketika dirinya ditangkap oleh polisi. Tampak sejumlah petugas itu sempat menggeledah badan pemuda itu sebelum akhirnya digiring ke luar studio bioskop.

Akun yang mengunggah video penangkapan maling motor saat nonton bioskop, turut bertanya-tanya bagaimana perasaan wanita saat kekasihnya ditangkap polisi.

"Entah gimana perasaan ceweknya," tulis akun @terangmedia disertai emoji sedih, disadur Sabtu (08/04/2023).

Video penangkapan terhadap maling yang sedang asyik nonton bioskop bareng pacarnya itu disorot warganet. Bahkan, banyak komentar telak dari warganet yang menanggapi video penangkapan maling motor itui.

"Pak tunggu film abis dulu napa," tulis warganet disertai emoji tertawa.

Baca Juga:Putri Sulungnya Didorong Seorang Polwan, Rumah Nikita Mirzani Digerebek Polisi

"Kasian, padahal filmnya lagi seru-serunya," timpal warganet yang lain sekaligus memberi emoji tertawa di komentarnya.

"Ditraktir nonton hasil maling," kata warganet lain.

Kontributor : Muhammad Indian Rais

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini