Truk Kontainer Hilang Kendali di Tanjakan Mazda Balikpapan, 1 Orang Tewas

Sepeda motor tersebut terbelah hingga terbakar.

Denada S Putri
Rabu, 27 Maret 2024 | 14:30 WIB
Truk Kontainer Hilang Kendali di Tanjakan Mazda Balikpapan, 1 Orang Tewas
Truk kontainer yang mengalami kecelakaan di Jalan MT Haryono, Balikpapan atau tanjakan Mazda, Rabu (27/03/2024). [SuaraKaltim.id/Arif Fadillah]

SuaraKaltim.id - Kecelakaan maut terjadi di Jalan MT Haryono atau lebih dikenal tanjakan Mazda Balikpapan, Rabu (27/03/2024) pagi. Sebuah truk kontainer  hilang kendali saat posisi menurun dari Jalan Soekarno-Hatta menuju ke arah MT Haryono RSKD.

Truk roda sepuluh itu hilang kendali hingga membantingkan kendaraannya ke arah kanan. Di arah berlawanan pengendara motor seketika bertabrakan dengan truk tersebut.

Sepeda motor tersebut terbelah hingga terbakar. Pengendara motor tewas di tempat. Kontainer yang dimuat truk tersebut bahkan terlepas. Sementara truk mengantam ruko.

"Saya tadi cuma dengar suara benturan keras aja. Saat keluar tiba-tiba truk sudah menghantam ruko," kata Joko salah satu saksi mata, di hari yang sama.

Baca Juga:Mudik Lebaran 2024 via Pelabuhan Semayang Diprediksi Naik 15 Persen

Kasatlantas Polresta Balikpapan, Kompol Ropiyani melalui Kanit Laka Satlantas Polresta Balikpapan, Ipda Danang Suparman menjelaskan kejadian diperkirakan pukul 06.00 Wita.

"Kejadian lakalantas out of control truk roda sepuluh. Korban tewas di tempat satu orang dilarikan ke Rumah Sakit terdekat," kata Ipda Danang.

Sementara itu sopir truk saat ini diamankan ke Mapolresta Balikpapan untuk dimintai keterangan. Belum diketahui penyebab sopir truk hilang kendali.

"Sopir saat ini masih kita mintai keterangan dahulu. Sudah diamankan ke Polresta Balikpapan," jelasnya.

Kontributor : Arif Fadillah

Baca Juga:Rumah Biliar Ngotot Jual Miras, Pemkot Balikpapan Siapkan Sanksinya

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini