Tak Perlu Beasiswa, Gubernur Kaltim Pastikan Kuliah Gratis Lewat 'Gratispol'

Rudy Mas'ud menginginkan agar anak-anak pelajar di Kaltim, tidak hanya bersekolah 12 tahun saja, melainkan melanjutkan ke tingkat perguruan tinggi.

Denada S Putri
Selasa, 04 Maret 2025 | 17:00 WIB
Tak Perlu Beasiswa, Gubernur Kaltim Pastikan Kuliah Gratis Lewat 'Gratispol'
Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim, Rudy Mas'ud-Seno Aji (di tengah baju cokelat). [Kaltimtoday.co]

SuaraKaltim.id - Mengawali tahun pertamanya di pemerintahan, Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Rudy Mas'ud bersama Wakil Gubernur Kaltim Seno Aji segera melakukan sinkronisasi terhadap program 'Gratispol'. Targetnya, program tersebut sudah bisa terealisasi di tahun 2025.

Dalam 'Gratispol' tersebut, terdapat rencana program pendidikan gratis SMA-S3, kesehatan gratis, serta program-program lainnya yang berdampak pada kesejahteraan masyarakat Kaltim.

"Tahun ini kita sinkronisasikan 'Gratispol'. Mudah-mudahan tahun ini sudah bisa terealisasikan," kata Rudy Mas'ud, disadur dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Selasa (04/03/2025).

Sesuai dengan visi dan misinya, Rudy Mas'ud memang getol dalam membangun Sumber Daya Manusia (SDM) di Kaltim, agar lebih berkualitas. Salah satunya melalui program pendidikan gratis.

Baca Juga:100 Hari Kerja Rudy-Seno: Penerima Program Pendidikan Gratis Segera Diumumkan

"Kami ingin seluruh jajaran yang terlibat, berakselerasi dan berkolaborasi, demi mensukseskan gratispol ini," sebutnya.

Selain itu, Rudy Mas'ud menginginkan agar anak-anak pelajar di Kaltim, tidak hanya bersekolah 12 tahun saja, melainkan melanjutkan ke tingkat perguruan tinggi.

"Semua semuanya anak-anak kita baik yang SMA maupun kuliah sudah bisa merasakan manfaat dari program Gratispol, insyaallah tidak pakai beasiswa lagi," tuturnya.

Dia juga memberikan pesan kepada seluruh masyarakat Kalimantan Timur, yang saat ini tengah menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan.

"Selamat berpuasa untuk masyarakat Kalimantan Timur yang sedang menunaikannya. Ini puasa yang ketiga, Semoga amal ibadah kita diterima oleh Allah SWT," tutupnya.

Baca Juga:Wagub Baru, Kebijakan Baru! Pendidikan Gratis Jadi Prioritas Seno Aji

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini