SuaraKaltim.id - Anggota Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Budiono resmi diangkat menjadi Wakil Ketua DPRD Kota Balikpapan. Dia menggantikan Thohari Aziz yang mengundurkan diri lantaran menjadi Calon Wakil Wali Kota Balikpapan saat Pilkada 2020.
Sedangkan, posisi Thohari Aziz digantikan oleh Pantun Gultom sebagai pergantian antarwaktu (PAW) dalam Sidang Paripurna DPRD Kota Balikpapan yang digelar secara virtual pada Senin (11/1/2021) pagi.
Pengumuman tersebut disampaikan Pimpinan Paripurna DPRD Sabaruddin Panrecalle. Dia mengatakan, permohonan pemberhentian Anggota DPRD Balikpapan Fraksi PDIP disampaikan pada 23 september sebagai anggota dan pimpinan DPRD oleh DPC PDI Perjuangan.
Kemudian surat pengunduran itu sudah direspon KPU Balikpapan 592/03.01/6471 KPU-1.2020 30 November 2020 atas nama Pantun Gultom, sedangkan Wakil Ketua DPRD Balikpapan diisi Budiono yang selama ini menjadi anggota DPRD yang juga Ketua Fraksi PDI Perjuangan.
Baca Juga: Isak Tangis Megawati Pecah saat Pidato di Hadapan Kader PDIP
“Untuk wakil ketua dprd atasnama Budiono sebagai pimpinan DPRD Balikpapan nomor 82/X/DPC.13.06IX/2020 tanggal 13 novembver tentang permohnan pimpinan DPRD Balikpapan,” ucap Sabaruddin seperti dilansir Inibalikpapan,com-jaringan Suara.com.
Sabaruddin juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Thohari Aziz atas sumbangsihnya selama ini sebagai anggota DPRD dan Pimpinan DPRD.
Sebelumnya, dalam proses PAW ini, DPRD Balikpapan sudah mengirimkan surat kepada KPU Balikpapan pada 27 November 2020 lalu. surat itu dalam rangka meminta keterangan siapa penggantinya. Diketahui nama penggantinya Pantun Gultom nomor urut dua dapil Balikpapan Selatan.
Dalam proses ini, KPU Balikpapan telah mengundang Pantun Gultom dan memenuhi persyaratan
“Memastikan beliau masih sehat wal afiat, perbaiki SKCKnya dulunya jadi caleg sekarang SKCK diganti untuk keperluan PAW, surat pengadilan sudah.ketika itu Sudha memenuhi syarat maka kpu membalas surat dewan kemudian dewan menindaklanjut bersurat ke gubernur lewat walikota lalu keluarlah SK gubernur,” ujar Ketua KPU Balikpapan saat menerima Gultom di KPU 30 November lalu.
Baca Juga: Jokowi: Kita Wajib Bersyukur Indonesia Mampu Menghadapi Pandemi Covid-19
Pantun Gultom diketahui nomor urut dua setelah Thohari Aziz. Pantun memperoleh suara pada pileg 2019 lalu sebanyak 800 lebih suara dapil enam atau Balikpapan Selatan.
Berita Terkait
-
Dicap Tak Penting, PDIP Blak-blakan Acuhkan Effendi Simbolon: Dia Gak Punya Efek Elektoral!
-
Gerindra Sebut Istri Edy Rahmayadi Pernah Polisikan Kader PDIP Terkait Benteng Putri Hijau
-
PDIP Ancam Lapor MK Jika TNI, Polri dan Pejabat Negara Tak Netral Pada Pilkada Banten 2024
-
Jagoannya Gagal Maju, 15 Ribu Anak Abah Bakal Kawal Suara Pramono-Rano di Pilkada Jakarta
-
Gerindra Minta Hasto Jangan Baper Terkait Pilgubsu 2024: Bobby Nasution Solusi Pembangunan di Sumut
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim