SuaraKaltim.id - Ibu kota negara atau IKN baru di Kalimantan Timur (Kaltim) disebut akan menjadi kota modern bertaraf internasional.
Hal itu diungkapkan Gubernur Kaltim Isran Noor saat menjadi Keynote speaker Webinar Sistem Transportasi Cerdas di Ibu Kota Negara, Selasa (25/5/2021).
Selain itu, pembangunan juga berwawasan lingkungan atau mengacu konsep kota hutan atau forest city.
“IKN menjadi kota baru modern bertaraf internasional, sekaligus mencirikan identitas bangsa Indonesia,” ujar Isran, seperti dikutip dari laman Humas Pemprov Kaltim, dari Inibalikpapan.com, media jaringan Suara.com.
Selain itu moda transportasi di IKN yang terletak di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) juga ramah lingkungan.
“Termasuk moda transportasi di dalam kawasan yang 60 persennya mempertahankan kawasan hutan,” ujarnya
Mantan bupati Kutai Timur dua periode itu menyebutkan, untuk kawasan Pusat Pemerintahan lahan yang disiapkan seluas 6.500 hektare.
Transportasi yang ada akan terkoneksi dengan daerah penyangga, di antaranya Kota Balikpapan.
“Maka interkoneksi transportasi yang terintegrasi harus dibangun, termasuk daerah-daerah penyangga IKN di sekitar Penajam Paser Utara dan Kutai Kartanegara, baik transportasi jalur darat, laut maupun udara yang modern berorientasi teknologi informasi,” ujarnya.
Baca Juga: Update Kasus Covid-19 di Kalimantan Timur, Ada 105 Kasus Baru
Berita Terkait
-
Update Kasus Covid-19 di Kalimantan Timur, Ada 105 Kasus Baru
-
Pengumuman Beasiswa Kaltim Tuntas 1 Juni, Ada Perubahan dari Sebelumnya
-
Ada 2.143 KuotaCASN untuk Kaltim, Perincian Diumumkan BKD
-
Sivera Dian Getrida, Perempuan Tangguh di Industri Energi dan Petrokimia
-
Penyusunan RPUM Kaltim, Target Penanaman Modal Tahun Ini Rp 35 Triliun
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kronologi Wanita Muda di Samarinda Melahirkan Sendirian lalu Buang Bayinya
-
3 Mobil Kecil Honda buat Pemula, Pilihan Tepat di Awal 2026
-
6 Mobil Kecil Bekas Stylish untuk Wanita, Pilihan Aman yang Mudah Dikendarai
-
4 Mobil Bekas 50 Jutaan Kapasitas 7 Orang ke Atas, Pilihan Hemat Keluarga
-
4 Mobil Bekas di Bawah 150 Juta, Produksi Tahun Muda Jadi Pilihan Keluarga