SuaraKaltim.id - Banyaknya warga yang berasal dari luar Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) setelah Idulfitri 2021 menjadi salah satu faktor terjadinya peningkatan kasus Covid-19 di Kota Balikpapan.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Balikpapan Andi Sri Juliarty mengemukakan, ada peningkatan sekitar 10 persen kasus Covid-19 di Kota Minyak tersebut.
Dia mengemukakan, kebanyakan kasus berasal dari para pekerja luar daerah. Pun juga ada kasus dari orang yang sudah lama menetap di Balikpapan, tetapi KTP luar daerah.
"Baik pekerja baru maupun pekerja yang ganti grup," ujarnya seperti dilansir Presisi.co-jaringan Suara.com pada Rabu (16/6/2021).
Baca Juga: Respons Ledakan Kasus Covid-19, Mulai Juli Ditarget 1 Juta Dosis Vaksin per Hari
Lantaran itu, Satgas Covid-19 Balikpapan kemudian berinisiasi membentuk tim monitoring untuk mengevaluasi perusahaan-perusahaan di Balikpapan yang nantinya bertugas mengantisipasi lonjakan kasus. Tim tersebut nantinya terdiri dari beberapa OPD
"Tim ini terdiri dari Dinas Ketenagakerjaan, Dinas Kesehatan, Satpol PP, dan Satgas Kecamatan di mana perusahaan berada," ujarnya.
Tim ini nantinya yang akan rutin meninjau perusahaan jika ditemukan kasus Covid-19 di tempat kerja.
Untuk diketahui, sebelum Lebaran kasus Covid-19 di Balikpapan berada di sekitar 20 kasus. Namun beberapa hari lalu, sempat naik jadi 41 kasus dan turun lagi ke 30 kasus.
Hingga kini, upaya screening kasus Covid-19 di Balikpapan ini terbantu dengan adanya layanan GeNose di Pelabuhan Semayang yang sejak Selasa 15 Juni 2021 telah diterapkan.
Baca Juga: Indonesia Darurat Covid-19! Keterisian Tempat Tidur Pasien RS di 15 Daerah Capai 90 Persen
Berita Terkait
-
Menko PMK: Cuti Bersama Idul Adha Jadi Momentum Transisi Pandemi ke Endemi
-
Status Pandemi Covid-19 Dicabut, Menko PMK: Satgas Penanganan Covid-19 Otomatis Bubar
-
Update: Kasus Covid-19 Indonesia Hari Ini Bertambah 3.655 Orang, 32 Meninggal
-
Penerima Vaksinasi Dosis Ketiga di Indonesia Hari Ini Mencapai 63 Juta Orang
-
Update Covid-19 Indonesia 12 Agustus 2022, Kasus Positif Tambah 6.091, Sembuh 5.226 Kasus
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim