SuaraKaltim.id - Peristiwa kebakaran yang terjadi di salah satu rumah toko (ruko) di Sungai Ampal RT 57 Kelurahan Sumber Rejo, Balikpapan Tengah, Selasa (27/7/2021) malam, mengisahkan pilu terhadap keluarga korban.
Pasalnya, seorang ibu yang sebelumnya menyelamatkan diri dengan cara melompat dari lantai tiga, akhirnya mengembuskan nafas terakhir di rumah sakit. Sedangkan anaknya yang ikut dibawa lompat, masih menjalani perawatan di.
Informasi yang dihimpun, korban bernama Nur Aeni (22) meninggal di RSUD Kanudjoso Djatiwibowo Balikpapan, Selasa (27/7/2021) sekira pukul 23.30 WITA.
"Kedua anaknya sehat. Saya sendiri yang antar ke rumah sakit setelah kejadian. Namun si ibu meninggal dunia tadi malam, mungkin karena terluka karena melompat," ujar Lurah Sumber Rejo, Umar Adi ketika diwawancarai di Balikpapan, Rabu (28/7/2021) siang.
Baca Juga: CEK FAKTA: Gudang Senjata di China Meledak karena Kebakaran Pagi Ini?
Diketahui, kebakaran terjadi di ruko milik korban. Kobaran si jago merah berawal dari lantai dua. Di mana diduga api berasal dari AC ataupun barang elektronik lainnya. Karena banyak barang di lantai dua yang mudah terbakar, maka kobaran api pun cepat membesar.
Melihat kobaran api, korban dan anaknya yang masih berusia satu tahun yang saat itu berada di lantai tiga memilih melompat ke bawah. Guna menyelamatkan diri.
Saat kejadian sendiri, sang suami Munaiminan (24) sebenarnya berada di lantai dasar. Dan setelah melihat kepulan asap dari lantai dua, sontak naik ke atas untuk menyelamatkan anaknya. Anaknya yang paling bungsu, berusia dua bulan didapati di ranjang dan langsung diselamatkan. Sementara istri dan anaknya sudah tidak didapati di lantai tiga karena sudah melompat.
"Suaminya naik ke atas dan menyelematkan anak mereka paling kecil. Tapi istri dan anaknya yang satu lagi sudah melompat," ujar Adi Surono yang merupakan tetangga korban.
Tidak berapa lama setelah kejadian, warga pun melarikan korban ke rumah sakit dan anaknya. Namun naas, tidak berapa lama mendapat perawatan tim medis, korban dikabarkan mengembuskan nafas terakhir.
Baca Juga: Alasan Hakim Vonis Bebas Mandor Proyek di Kasus Kebakaran Gedung Kejagung
Kontributor : Tuntun Siallagan
Berita Terkait
-
Kebakaran Hanguskan Rumah Padat Penduduk di Tanah Abang, 80 Orang Terdampak!
-
Restoran di Lantai 3 Terbakar, Detik-detik Mal Grand Indonesia Dikepung Asap Pekat
-
Kebakaran Hanguskan Rumah WNI di Tawau Malaysia, Konsulat RI Sigap Berikan Bantuan
-
Pramono Anung Sidak Lokasi Kebakaran, Jakarta Darurat Fasilitas Damkar?
-
Kebakaran Hebat di Panti Jompo Spanyol, 10 Orang Tewas
Terpopuler
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- Gagal Dapat Donasi 7 Turunan dari Teh Novi, Agus Salim Ganti Minta Aji Penyiram Air Keras Nafkahi Hidupnya
- Elkan Baggott Bongkar Sifat Asli Shin Tae-yong: Dia adalah Pelatih yang...
- Thom Haye: Saya Merasa Sangat Sakit...
- Hotman Paris Beri Pandangan untuk Kisruh Donasi Agus Salim, Tegas Tidak Mendukung Pihak Ini
Pilihan
-
Peran Rafael Struick Makin Penting di Klub, Jadi Alasan Tak Dilepas ke Piala AFF 2024?
-
Netizen Soroti Beda Level Bantuan Wapres Gibran vs Ma'ruf Amin: Dulu Tak Pakai...
-
Jejak Sejarah Istana Wakil Presiden: Dulu Rumah Gubernur Jenderal Belanda?
-
Media Asing Kritik Tour Prabowo untuk Mengesankan Trump dan Xi Bertepuk Sebelah Tangan
-
Kronologi NewJeans Keluar dari ADOR, Apakah Bakal Bubar?
Terkini
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
Prediksi BMKG: Pasang Laut Kaltim Capai 2,7 Meter, Berikut Dampaknya