SuaraKaltim.id - Pandemi di Bumi Pertiwi memang belum berakhir. Selain mengancam ratusan juta jiwa penduduk di Indonesia. Penyebaran Covid-19 juga, membuat jalannya industri wisata Nusantara terseok-seok.
Ratusan bahkan ribuan pekerja di bidang sektor wisata banyak dirumahkan. Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang terus berganti nama, tak juga memberi kepastian, terhadap masa depan wisata di Indonesia.
Sadar akan hal tersebut, Dinas Pariwisata Kalimantan Timur (Dispar Kaltim) berencana menggelar festival tiga danau pada pertengahan September 2021 ini. Event tersebut, rencananya digelar secara virtual. Yang mana, para pesertanya akan diajak mengenal potensi yang terdapat di daerah perhuluan Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) hingga Kutai Barat (Kubar).
“Ada tiga danau yang kami promosikan. Danau Jempang, Semayang dan Melintang,” tutur Kepala Dispar Kaltim, Sri Wahyuni, dikutip dari Presisi.co--Jaringan Suara.com, Jumat (10/9/2021.
Baca Juga: Akhirnya, Mahulu Kembali ke Zona Kuning, Hari Ini Ada 273 Penambahan Covid-19 di Kaltim
Festival Tiga Danau yang akan digelar pada 17 sampai 19 September mendatang itu, dikatakan Sri, teradopsi dari program yang dicanangkan oleh Gubernur Kaltim, Isran Noor.
“Festival virtual ini nantinya bisa disaksikan melalui YouTube Paradise of The East dan Fanpage Dispar Kaltim. Dimulai dari pukul 15.30 Wita – 18.00 Wita,” sebutnya.
Sambil mengajak awak media dan beberapa influencer menyusuri Sungai Mahakam dengan kapal wisata Pesut Bentong, dirinya banyak menjelaskan mengenai potensi kepariwisataan yang dimiliki Kaltim.
Ia mengatakan, daya tarik wisata yang dimiliki Kaltim, banyak menarik perhatian wisatawan mancanegara (wisman) asal Eropa. Hal tersebut, diketahui olehnya usai pihaknya melakukan survei ke para pemandu wisata. Terkait pangsa pasar destinasi yang paling diminati di Benua Etam.
“Mereka (wisman) masih mau datang. Alasan utamanya, karena alam yang dimiliki Kaltim,” ungkapnya.
Baca Juga: Watu Lumbung Resort Jadi Destinasi Wisata yang akan Dibuka, Ini Kata Bupati Bantul
Dia berharap, terbitnya sejumlah pelonggaran atas kebijakan PPKM oleh pemerintah. Dan pihak pengelola wisata yang mengantongi sertifikat Cleanliness, Health, Safety dan Environment (CHSE), menjadi momentum bangkitnya industry wisata di Kaltim.
“Saat ini, ada 154 pengelola wisata yang mengantongi sertifikat CHSE. Itu termasuk perhotelan, taman hiburan hingga transportasi wisata,” terangnya.
“Semoga vaksinasi yang dilakukan pemerintah ke depan lebih masif lagi. Sehingga, tidak hanya pengunjung saja yang terlindungi dari Covid-19. Tapi pengelola wisatanya juga,” sambungnya.
Di kesempatan yang sama, Dinas Pariwisata Kaltim juga dikatakan Sri, sengaja melibatkan tiga orang influencer untuk turut mempromosikan Festival Tiga Danau mendatang. Mereka adalah, Rinanda Maharani, Catur Palinggi, dan Iqsan. Perjalanan bertajuk Explore to Inspire itu juga akan ditayangkan saat Festival Tiga Danau mendatang dimulai.
Berita Terkait
-
Pupuk Kaltim Dorong Generasi Muda Berikan Solusi Inovatif untuk Ketahanan Pangan
-
Pupuk Kaltim Perkuat Daya Saing Industri Pupuk dengan Komitmen Terhadap Standardisasi dan Keberlanjutan
-
Kerja dari Rumah: Lowongan Virtual Assistant Gaji Hingga Rp5 Juta!
-
I Hate Love Me: Buku yang Memberimu Pelukan Virtual saat Sedang Insecure
-
Sebut WHO Rancang Pandemi Baru, Epidemiolog UI Tepis Ucapan Dharma Pongrekun: Itu Omong Kosong
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
Prediksi BMKG: Pasang Laut Kaltim Capai 2,7 Meter, Berikut Dampaknya