SuaraKaltim.id - Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Balikpapan mengikuti rapat dengar pendapat (RDP) dengan Komisi III DPRD membahas realisasi kegiatan tahun ini. Hal itu disampaikan oleh Kepala Dinas PU Balikpapanm Yusri Ramli.
“Dibahas tadi di dalam terkait rencana kegiatan dalam APBD Perubahan Balikpapan 2021,” ujarnya melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Senin (13/09/2021).
Tak hanya itu, ia juga membeberkan bahwa Komisi III juga meminta laporan realisasi kegiatan dalam APBD murni tahun ini.
"Komisi III tadi meminta progres kegiatan 2021 ini yang murni,” katanya.
Katanya, untuk APBD Perubahan diusulkan Rp 20 miliar untuk proyek multiyears penanganan banjir. Yakni anggaran pembebasan lahan untuk pembangunan bendali Sungai Ampal.
“Kemudian di APBD Perubahan ini diminta apa-apa saja yang diusulkan. Di (anggran) perubahan ini ada yang skema multiyeras itu ada Rp 20 miliar,” lugasnya
Ia menjelaskan, proyek multiyears dianggarkan hingga tiga tahun tahun kedepan. Di 2022 misalnya, dianggarkan dalam APBD murni maupun APBD Perubahan. Begitupun APBD murni 2023 dan APBD Perubahan.
Ia menambahkan, untuk pengerjaan Bendali Telagasari ditargetkan akhir tahun ini rampung. Setelah dilakukan investigasi, dilanjutkan dengan pengerjaan fisik menggunakan anggaran bantuan tidak terduga (BTT).
“Rencana selesi di akhir tahun ini dan bisa berfungsi semula Bendali Telagasari, ini sudah mulai” pungkasnya.
Baca Juga: Karena Lelah, Mahasiswa di Balikpapan Ini Pingsan Usai Disuntik Vaksin Covid-19
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 City Car Bekas 50 Jutaan Non-Toyota, Pilihan Anak Muda yang Ingin Bergaya
-
Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
-
4 Mobil Kecil Bekas Irit dengan Fitur Canggih, Pilihan Anak Muda
-
6 Model Toyota Avanza Bekas Favorit Keluarga, Referensi Mobil Hemat Biaya
-
Sultan Chaliluddin dari Kesultanan Paser Diajukan Jadi Pahlawan Nasional