SuaraKaltim.id - Wajah pasar tradisional di Samarinda hendak diperbaharui. Jika sebelumnya tampak penuh, kumuh, tak tertata, dan terkadang kotor, maka kali ini akan segera dibenahi.
Melansir dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Wali Kota Samarinda, Andi Harun turut memerhatikan hal tersebut. Dirinya berencana untuk meningkatkan pasar tradisional. Yakni dengan cara membangun pasar modern di Jalan Pangeran Suryanata, samping Masjid At-Taufiq.
Pemkot menyiapkan lahan seluas 3,9 hektar. Lahan itu diperuntukkan untuk pasar dan lahan parkir. Rencananya akan dibuat bangunan 2 lantai. Untuk nominal anggaran belum diketahui secara pasti. Sebab rancangan anggaran biaya (RAB) belum final. Namun, anggaran terkait pasar modern ini sudah masuk ke APBD Murni tahun 2022.
Ia menyiapkan pasar modern ini karena menurutnya, Kota Tepian membutuhkan pasar modern. Namun, pemkot turut mengantongi sejumlah PR. Salah satunya untuk berhadapan dengan pedagang dan masyarakat agar lebih bisa beradaptasi dengan konsep pasar modern.
Baca Juga: Layanan Doctor on Call Ada di Samarinda, Manfaatnya Apa?
“Kami tidak bisa mengubah kebiasaan pedagang dalam waktu cepat. Dari terbiasa dengan pasar yang becek, yang berbau menjadi pasar yang bersih kemudian lapang dan kering,” ungkapnya dikutip dari sumber yang sama, Senin (6/12/2021).
Pihaknya juga melakukan studi perilaku pedagang dan kebiasaan pedagang di pasar modern BSD Tangerang. Terkait siapa saja pedagang yang akan menempati pasar itu, Andi menyebut, pemkot masih akan fokus terhadap pembangunan.
“Masih fokus pada pembangunan. Tapi salah satu rencananya juga bakal ada beberapa pasar yang sekarang di Samarinda akan menghuni pasar modern itu,” tandasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Edukasi dan Skrining Gizi: Upaya UI Ciptakan Generasi Sehat di IKN
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang