Scroll untuk membaca artikel
Denada S Putri
Minggu, 02 Januari 2022 | 20:39 WIB
Suasana pengunjung wisata pantai Panrita Lopi di Muara Badak, Kutai Kartanegara (Kukar). [ANTARA]

SuaraKaltim.id - Pengunjung wisata pantai di Muara Badak, Kutai Kartanegara (Kukar) terlihat membludak. Para pengunjung sepertinya memanfaatkan hari libur Tahun Baru 2022 untuk pergi berwisaya ke pantai wisata Panrita Lopi.

"Sebelumnya memang sudah ramai dari beberapa minggu lalu, tapi tidak membludak seperti hari ini," kata Imin, salah satu pedagang di penyeberangan Pantai Panrita Lopi, melansir dari ANTARA, Minggu (2/1/2022).

Ia mengatakan pedagang di destinasi wisata tersebut masih dibatasi. Tak boleh banyak pedagang yang berjualan lantaran harus tetap mentaati peraturan pembatasan yang diterapkan pemerintah.

"Tadi ada beberapa yang mau berdagang disuruh balik, tapi kami diperbolehkan berjualan di sini karena membantu menata parkir," jelasnya.

Baca Juga: Viral, Mobil Amblas di Pantai PPU, Warganet Sindir: Mau Coba Mobil Amfibi

Ia mengaku, omset pendapatan dari hasil berjualan pentol miliknya meningkat. Biasanya hanya Rp 200 ribu sampai Rp 300 ribu per hari karena tahun baru mencapai Rp 500 ribu per hari.

Salah satu pengunjung pantai asal Desa Prangat Selatan, Ratu Arifanza juga memberikan pendapat. Dia memilih berkunjung ke pantai Panrita Lopi karena ingin menikmati suasana tahun baru di luar rumah yang tidak terlalu jauh.

"Ke sini karena memang suka pantai dan jaraknya juga tidak terlalu jauh dari rumah. Ternyata pengunjungnya sangat ramai," ungkapnya.

Sementara sepanjang tempat penyeberangan pantai yang ada di wisata tersebut tampak penuh dengan pengunjung hingga sempat terjadi kemacetan karena bergantian menyeberangi jembatan untuk akses menuju pantai.

Ribuan kendaraan baik roda dua dan roda empat, bahkan roda enam, memenuhi area parkir. Nampak pula beberapa mobil terlihat parkir di pinggir jalan destinasi wisata tersebut.

Baca Juga: Turbin Angin Lepas Pantai, Energi Masa Depan yang Punya Banyak Rintangan

Meski demikian, para pengunjung  terlihat  tetap menerapkan protokol kesehatan (Prokes) untuk menghindari penyebaran Covid-19. Di antaranya, menggunakan masker dan hand sanitizer.

Load More