SuaraKaltim.id - Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kota Balikpapan, Andi Sri Juliarty mengatakan, kebijakan pembelajaran jarak jauh bagi seluruh perguruan tinggi diberlakukan di Kota Minyak. Hal itu dilakukan, karena muncul klaster mahasiwa.
Pada Senin (21/2/2022) kemarin, Satgas Penanganan Covid-19 Kota Balikpapan mengeluarkan surat edaran (SE) untuk mewajibkan Perguruan Tinggi menggelar pembelajaran jarak jauh selama 10 hari. Kebijakan itu berlaku mulai hari ini, Selasa (22/2/2022), setelah laporan pemeriksaan laboratorium menyebutkan, ada puluhan mahasiswa yang dinyatakan terpapar Covid-19 kemarin.
“Kita mendapatkan hasil dari laboratorium yang cukup banyak terkonfirmasi pada mahasiswa, yakni 54 orang (kemarin). Kemudian, kami melaporkan pada pimpinan Satgas dan menjadi evaluasi untuk pencegahan lebih lanjut,” jelasnya, melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Selasa (22/2/2022).
"Karena mahasiswa ini ada saja kegiatan yang diluar kampus, ada yang di dalam kampus sehingga untuk pencegahan jadi pembelajaran dialihkan dulu untuk jarak jauh 10 hari.”
Baca Juga: Melihat Lebih Dekat Gedung Wisma Atlet di Balikpapan yang Bakal Jadi Lokasi Isoter, Ada Apa Saja?
Dia meminta, seluruh perguruan tinggi mentaati kebijakkan Satgas Covid-19. Hal itu sebagai upaya untuk pencegahan supaya virus asal Wuhan itu tidak semakin meluas. Mengingat, sudah ditemukan varian Omicron di Balikpapan.
“Harapan kami perguruan tinggi, semua kampus dapat menindaklanjuti mengalihkan sistem pembelajaran selama 10 hari dengan pembelajaran jarak jauh,” lugasnya.
Kemudian, kampus-kampus diminta untuk segera dilakukan sterilisasi dengan menyemprotkan disinfektan. Termasuk, meminta mahsiswa dan dosen untuk vaksinasi.
“Mendisinvektan dan mempercepat vaksinasi pada semua kelompok yang ada di perguruan tinggi, baik dosen,, mahasiswa dan pekerja lainnya yang ada,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
BRI Bagi-Bagi Hadiah di Fin Expo 2024, Simak Syaratnya!
-
Mimpi Manis Bekerja di Proyek Strategis Nasional Yang Berujung Nestapa
-
Festival Literasi Balikpapan ke-4 Segera Digelar, Pendaftaran Dibuka hingga 14 Oktober 2024
-
Kota Balikpapan Raih Posisi Teratas dalam Pembangunan di Kaltim
-
Bandara IKN Belum Beres, Pesawat Jokowi Mendarat di Balikpapan
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Kritik Dinasti Politik di Pilgub Kaltim, DEEP: Kepentingan Publik Bisa Tersisih
-
Akmal Malik Dorong Pemerintah Daerah Dukung Produk UMKM Berau ke Pasar Nasional
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
OTT KPK Berujung Buron, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Masih dalam Pencarian
-
Netizen Kritik Debat Pilkada PPU yang Sepi Argumen, Dinilai Sekadar Formalitas