SuaraKaltim.id - Pemerintah Kota (Pemkot) melalui Dinas Kesehatan Kota (DKK) Balikpapan mengingatkan kepada warga untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan. Apalagi, tren kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) mengalami peningkatan di Kota Minyak.
Hal ini disampaikan Kepala DKK Balikpapan Andi Sri Juliarty. Dia mengaku, untuk penanganan DBD di Balikpapan, masih berjalan sesuai dengan arahan dari Wali Kota Rahmad Mas'ud.
“Untuk penanganan DBD masih berjalan sesuai surat edaran (SE) Wali Kota agar setiap kecamatan dan kelurahan melakukan kerja bakti massal dan PSN setiap Jumat, Sabtu Minggu,” ujarnya, melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Minggu (26/6/2022).
Dio biasa Andi Sri Juliarty disapa menambahkan, kalau kejadian kasus DBD dibandingkan tahun ini, angka kasus DBD tahun lalu masih lebih tinggi. Katanya, saat ini saja hingga Juni sudah ada 336 kasus DBD di Balikpapan.
“Kecamatan Balikpapan Selatan masih banyak dan tertinggi dijumpai kasus DBDnya,” katanya.
Dia mengaku, pihaknya pernah menjadikan wilayah Balikpapan Selatan sebagai pilot project kelambu air. Hal tersebut diklaim bisa mengurangi angka kasus DBD di Balikpapan Selatan.
“Hanya saja pada tahun ini kasus DBD di wilayah Balikpapan Selatan kembali naik dan tertinggi dibandingkan kecamatan lainnya yang ada di Kota Balikpapan,” ucapnya.
Meski begitu, Dio mengajak warga untuk selalu menjaga kebersihan dan melaksanakan PSN di lingkungan masing-masing, pasalnya sudah ada korban jiwa akibat DBD di tahun 2022 ini.
“Ada satu kasus meninggal akibat DBD di Balikpapan, informasinya balita usia 9 bulan meninggal dunia pada 15 Juni di RSUD Beriman,” tutupnya.
Baca Juga: Pemkot Balikpapan Kedatangan Tamu dari Cilacap, 3 Hal Ini yang Dipelajari dari Kota Minyak
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Tolak Merger dengan Grab, Investor Kakap GoTo Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
Terkini
-
Belanja Pegawai Ditekan, Kutim Upayakan TPP ASN Tidak Terpangkas
-
Jaga Identitas di IKN, DPRD PPU Siapkan Payung Hukum untuk Adat Paser
-
Dugaan Kriminalisasi Aktivis Lingkungan di Kaltim: MT Ditahan 100 Hari Tanpa Bukti Baru
-
Kutim Terjebak Warisan Lubang Tambang? Bupati ke KPC: Harusnya Jadi Sumber Penghidupan
-
Dekat IKN, 9.800 Keluarga di PPU Belum Punya Rumah