SuaraKaltim.id - Wakil Ketua DPRD Balikpapan, Budiono mempertanyakan kesiapan Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan dalam melakukan proses pembangunan rumah sakit tipe C yang terletak di Gang Perikanan RT 16 Kelurahan Baru Ulu, Balikpapan Barat (Balbar). Mengingat saat ini masih ada gugatan dari warga yang mengklaim pemilik lahan.
“Proses gugatan yang dilakukan warga pemilik lahan. Sebenarnya Itu haknya warga yang menggugat. Tapi untuk pembuktiannya itu, keabsahan dokumen. Jadi silahkan pembuktiannya,” ujarnya, melansir dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Kamis (4/8/2022).
Ia menjelaskan, belum berjalan proses pembangunan rumah sakit Balikpapan Barat itu, bersumber dari kesiapan Pemkot Balikpapan. Sebab pembangunan rumah sakit Balikpapan Barat, harus memenuhi lahan yang sudah ditentukan.
“Namun hingga saat ini juga belum berjalan, oleh sebab itu, kita pertanyakan,” tambahnya.
Baca Juga: Pemkot Sebut 5 KK di Balikpapan Barat Sudah Terima Santunan Rp 326,9 Juta
Ia menyampaikan, permasalahan tersebut sudah pertanyakan kepada dinas terkait. Khususnya, kenapa hingga saat ini proses tahapan pembangunan rumah sakit Balikpapan Barat belum dilakukan. Kalau dari segi anggaran, DPRD Balikpapan sudah menganggarkannya.
Menurutnya, pengajuan anggaran yang telah dilakukan oleh Dinas Kesehatan Kota (DKK) Balikpapan tidak bisa lagi dilakukan penambahan anggaran. Sebab pengajuan anggaran pengerjaan proyek rumah sakit tersebut, telah disepakati, multiyears dengan anggaran mencapai kurang lebih Rp 150 miliar.
“Jadi kalau multiyears itu, harusnya sudah semua. Termasuk dengan alat kesehatan. Kalau ada penambahan anggaran lagi, berarti perencanaannya tidak matang dan bukan multiyears namanya,” terangnya.
Berita Terkait
-
Uya Kuya Risi Dipanggil 'Pak Dewan': Gue Orang Biasa
-
Dikritik Bikin Konten Negatif setelah Jadi Anggota Dewan, Uya Kuya Muak Jadi Orang Munafik
-
15 Tahun Lebih Jadi Anggota DPR, Ternyata Rieke Diah Pitaloka Baru Kuliah S1 Hukum
-
Ngakunya Tak Tahu, Bayaran Denny Cagur Promosi Judi Online Bisa 2 Kali Lipat Gaji Anggota Dewan
-
Heboh Isu Istri Cuekin Denny Cagur Gara-Gara Gaji DPR Kecil, Beneran?
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
Terkini
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim