SuaraKaltim.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan melalui Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (DPOP) katanya terus berbenah untuk menyiapkan puncak peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas).
Untuk diketahui, Haornas bakal digelar di Balikpapan pada 9 September mendatang. Hal itu disampaikan Kepala DPOP Kota Balikpapan dr Ratih Kusuma belum lama ini.
“Dalam rangkaian Haornas ada even Balikpapan 10K, festival perahu Sandeq, puncak acara kita siapkan ada tarian, senam, penghargaan,” ujarnya, melansir dari Inibalikpapan.com--Jaringan Suara.com, Rabu (31/8/2022).
Untuk lalu lintas juga menjadi perhatian pihaknya. Terutama pada saat puncak haornas yang akan dilaksanakan di Stadion Batakan.
Baca Juga: Tarif Parkir Konser Dikeluhkan Warga Kota Minyak, Satu Motor Bisa Rp 10 ribu
“Secara teknis persiapan Haornas sudah 70 persen, dan saat ini masih banyak yang kami koordinasikan dengan sejumlah stakeholder terkait termasuk ke pihak perhotelan,” kata Ratih.
Sebelumnya, Wakil Ketua DPRD Balikpapan, Sabaruddin Panrecalle menyambut baik gelaran Hari Olahraga Nasional (Haornas) yang rencana berlangsung di Stadion Batakan Balikpapan sebagai acara puncak. Bertindak sebagai tuan rumah, merupakan sebuah kehormatan yang tertinggi bagi Kota Balikpapan.
Hanya saja, dia mengingatkan kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan terkait pengaturan lalu lintas. Lantaran di Balikpapan Timur hanya ada satu jalur jalan utama di sepanjang Jalan Mulawarman.
“Kita ingin antisipasi rekayasa jalan di Balikpapan Timur. Kita bisa bayangkan pertandingan yang ada di Stadion Batakan misalnya, berapa lama itu kemacetan baru kelar. Apalagi ini Haornas acara nasional,” kata Sabaruddin.
Baca Juga: Pengumpulan Data dan Informasi, KPPU Balikpapan Monitoring Harga Telur Ayam
Berita Terkait
-
BRI Bagi-Bagi Hadiah di Fin Expo 2024, Simak Syaratnya!
-
Mimpi Manis Bekerja di Proyek Strategis Nasional Yang Berujung Nestapa
-
Festival Literasi Balikpapan ke-4 Segera Digelar, Pendaftaran Dibuka hingga 14 Oktober 2024
-
Kota Balikpapan Raih Posisi Teratas dalam Pembangunan di Kaltim
-
Bandara IKN Belum Beres, Pesawat Jokowi Mendarat di Balikpapan
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
Terkini
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Edukasi dan Skrining Gizi: Upaya UI Ciptakan Generasi Sehat di IKN
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Pengumuman Administrasi Beasiswa Bontang Ditunda, 760 Pendaftar Gugur Berkas