SuaraKaltim.id - Kalimantan Timur ditunjuk sebagai tuan rumah prakualifikasi Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas). Berlangsung di Stadion Sempaja Samarinda, 9-16 September.
Dalam opening caremony dibuka langsung oleh Gubernur Kaltim, Isran Noor di Stadion Batakan Balikpapan, Jumat (9/9/2022). Total tujuh provinsi bersaing di Zona IV untuk mengisi slot menuju Popnas yang akan berlangsung di Sumatera Utara.
Kepala Dispora Kaltim, Agus Tianur mengatakan semua pelaksanaan prakualifikasi Popnas akan dilangsungkan di Samarinda. Tepatnya di Stadion Sempaja.
Dikatakan ada delapan cabang olahraga yang dipertandingkan yakni basket, voli, bulu tangkis, sepakbol, pencak silat, takraw, tenis dan tinju. ”Kaltim ada 173 atlet yang diturunkan. Semoga bisa memberikan hasil maksimal dan bisa lolos ke Popnas,“ ujar Agustianur.
Selain Kaltim, ia menguraikan Jawa Timur menjadi kontingen kedua yang menurunkan atlet terbanyak dengan total 171, disusul oleh Sulawesi Selatan dengan 114 atlet, Sulawesi Barat 95 atlet, Sulawesi Tengah 74 atlet, Nusa Tenggara Timur 59 dan Nusa Tenggara Barat 33 atlet.
Sementara, Ketua KONI Kaltim, Rusdiansyah Aras mengatakan ajang Popnas menjadi panggung bagi para atlet pelajar. Tentunya ini awal bagi mereka untuk bisa tampil di level lebih tinggi.
”Sebagian besar atlet yang tampil di PON berasal dari Popnas. Tentunya, ini momentum untuk menciptakan atlet baru,“ ujar Rusdiansyah Aras.
Biasanya, ia mengatakan atlet pelajar yang tampil berasal dari PPLP dan SKOI. Pun dengan pembinaan yang dilakukan masing-masing cabor.
”Semoga para atlet pelajar Kaltim bisa tampil maksimal sehingga tiket menuju Popnas bisa direbut,“ pungkasnya.
Baca Juga: Terkait Normalisasi SKM, Isran Noor: Jadi Perhatian Serius Kami
Kontributor: Arif Fadillah
Berita Terkait
-
Profil dan Agama Isran Noor, Gubernur Kaltim Pamit dari Partai Nasdem, Punya Kekayaan Rp 20 M
-
Jokowi Groundbreaking Hotel Nusantara di IKN
-
Gubernur Kaltim: Tak Mungkin Indonesia Akan Alami Krisis Ekonomi Tahun Ini
-
Sosok Isran Noor, Gubernur Kaltim yang Berkelakar Sebut Bisa Pendek Umur Jika Tolak IKN
-
Gubernur Kaltim: Hati-hati yang Nggak Setuju IKN, Bisa Pendek Umurnya
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim