SuaraKaltim.id - Seluruh alat peraga kampanye (Algaka) peserta Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 di Kutai Kartanegara (Kukar) bakal segera ditertibkan.
Pembersihan algaka disebabkan masa kampanye akan segera berakhir pada 11 Februari mendatang. Selama masa tenang, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kukar akan melaksanakan penertiban algaka di seluruh kecamatan.
Ketua Bawaslu Kukar, Teguh Wibowo mengatakan kegiatan akan berlangsung selama tiga hari, mulai 11 hingga 13 Februari 2024. Penertibannya dilakukan secara bertahap dan melibatkan personel gabungan yang terdiri dari KPU, TNI-Polri dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kukar.
“Kan banyak sekali itu, akan kami lakukan secara bertahap selama tiga hari. Akan diawali di Ibu Kota Kabupaten (Tenggarong), sisanya akan dilakukan di kecamatan masing-masing,” katanya, disadur dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Kamis (08/02/2024).
Nantinya, Bawaslu Kukar akan membereskan seluruh algaka yang telah dipasang oleh peserta Pemilu 2024. Mulai dari baliho, banner, spanduk, bendera dan lainnya.
Khusus penertiban di dalam gang, akan memaksimalkan seluruh pengawas. Mulai dari Panwaslu Kelurahan Desa (PKD) maupun Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS). Sedangkan, khusus PTPS akan fokus melakukan penertiban di wilayah-wilayah TPS masing-masing.
“Karena di aturan itu menyebutkan di arena TPS dilarang terpasang alat peraga kampanye. Maka area sekitarnya harus bersih dari Algaka, kalau masih ada nanti akan ditertibkan,” tutupnya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
6 Mobil Bekas 50 Jutaan untuk Keluarga dengan Spek Gahar dan Nyaman
-
4 Mobil Kecil Bekas Murah yang Bandel dan Ekonomis, Pilihan Logis Keluarga Baru
-
5 Mobil 3 Baris Bekas 50 Jutaan: Muat hingga 8 Orang, Bikin Keluarga Tenang
-
5 Mobil LCGC Bekas 50 Jutaan Tahun Muda yang Mudah Dikendalikan
-
4 Motor Matic untuk Harian Anak Muda yang Keren dan Bertenaga