SuaraKaltim.id - Semangat pemberdayaan usaha mikro kecil menengah (UMKM) di Penajam Paser Utara (PPU) semakin bergairah. Hal ini dibuktikan dengan geliat pasar lokal yang kian semarak, terutama di Alun-Alun Pemkab PPU yang menjadi lokasi penyelenggaraan pekan raya khusus UMKM.
Nurlianti, Kepala Bidang Koperasi dan UMKM Dinas Koperasi, UMKM, Perindustrian, dan Perdagangan (KUKM Perindag), menjelaskan dampak positif yang dirasakan para pedagang UMKM.
“Alhamdulillah, sejak adanya pekan raya UMKM di alun-alun Pemkab PPU, omzet para pedagang mengalami peningkatan,” ungkap Nurlianti, melansir dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Senin (26/02/2024).
Kehadiran pekan raya ini tak hanya menguntungkan para pedagang, tetapi juga memberikan dorongan positif bagi pertumbuhan ekonomi lokal dan penjualan UMKM secara keseluruhan.
Baca Juga: UMKM di STQ Sangatta Menjerit, Pengunjung Sepi, Lapak Kosong
Pj Bupati PPU Makmur Marbun pun terus mendukung perkembangan UMKM. Salah satu fokusnya adalah mendorong peningkatan kualitas dan aksesibilitas UMKM, termasuk dalam hal digitalisasi pembayaran.
"Pj Bupati PPU sangat mendorong UMKM agar naik kelas. Salah satunya ialah harus berdigitalisasi, metode pembayaran yang lebih beragam untuk mempermudah transaksi, yaitu menggunakan Qris. Ini kerja sama dengan Bank Kaltimtara agar dapat memfasilitasi pedagang memiliki Qris,” paparnya.
Langkah ini merupakan upaya nyata untuk membawa UMKM PPU ke arah yang lebih modern dan efisien, sejalan dengan perkembangan teknologi dan kebutuhan pasar yang semakin kompleks.
Dengan berbagai inisiatif ini, diharapkan UMKM di PPU dapat terus berkembang dan bersaing secara sehat di pasar lokal maupun nasional.
Baca Juga: Warga Sepaku Khawatir Tersingkir dari Kampung Halaman di IKN
Berita Terkait
-
Prabowo Hapus Utang UMKM, Saham Himbara Kompak Memerah
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
-
Ngakunya Pembela Kaum Lemah, Farhat Abbas Diduga Simpan Dana Titipan UMKM Rp 55 Miliar
-
Prabowo Hapus Utang Macet UMKM Pertanian dan Perikanan!
-
Prabowo Teken PP Penghapusan Piutang Macet UMKM Bidang Pertanian Hingga Perikanan
Tag
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
-
Anak Buah Pimpinan MPR Dikabarkan Jadi Direktur Utama Garuda Indonesia
-
Derbi Indonesia! Duel Samuel Silalahi vs Julian Oerip di UEFA Youth League
Terkini
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Izin Kampanye di GOR Kadrie Oening Dihambat, Tim Isran-Hadi Protes Keras
-
Aroma Ketidakadilan di Debat Pilkada Kaltim? Tim Hukum Isran-Hadi Desak Transparansi KPUD
-
Beasiswa dan Sertifikasi, Program Isran Noor Dapatkan Respon Positif dari Gen Z
-
Inovasi Pertanian di Kutim Dinilai Krusial untuk Pasokan Pangan IKN