SuaraKaltim.id - Wali Kota Samarinda, Andi Harun meresmikan Jalan Merdeka menuju Sambutan, di sisi Jalan Sultan Sulaiman, pada Jumat (01/03/2024) pukul 15.00 WITA.
Pembangunan jalan ini dilakukan untuk mengurai kemacetan, serta memudahkan mobilitas ekonomi masyarakat setempat.
Andi Harun menjelaskan, sudah bertahun-tahun aspirasi masyarakat soal pembangunan Jalan Merdeka-Sambutan tak kunjung terealisasi.
"Karena mungkin keterbatasan anggaran, jadi belum bisa terakomodir. Alhamdulillah, sekarang sudah terealisasi," katanya, melansir dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, di hari yang sama.
Sebelumnya, Andi Harun telah melakukan kajian kebutuhan lalu lintas untuk jalan alternatif Merdeka-Sambutan ini, bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.
"Setelah melihat hasilnya, rupanya memang sangat butuh untuk dibangunkan jalan alternatif," tuturnya.
Sehingga, kini masyarakat pun bisa mengakses jalan alternatif Merdeka-Sambutan untuk menuju tempat yang mereka inginkan. Terlebih, masyarakat tidak perlu melintas melalui kota lagi yang akan membutuhkan waktu berkendara.
"Setidaknya mengurangi intensitas kendaraan, utamanya di daerah Gunung Manggah yang rawan kemacetan," imbuhnya.
Kemudian, Andi Harun nantinya akan memerintahkan OPD terkait untuk melakukan pemasangan Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU). Hal ini untuk kebutuhan masyarakat yang hendak melintas ketika malam hari tiba.
Baca Juga: Mercure-Ibis Samarinda, 4 Tahun Mengabdi dengan Semangat "All in 4 All"
"Secepatnya akan kami pasang lampu jalan. Lalu kami juga akan memperbaiki dinding jalan yang rawan longsor di daerah sekitar sana," tandasnya.
Ia juga berpesan kepada masyarakat, untuk tetap berhati-hati dalam melintasi jalan alternatif yang telah diresmikan tersebut. Mengingat, masih belum terpasangnya lampu penerangan saat malam hari.
"Imbauan agar masyarakat tetap berhati-hati ketika melintas di malam hari, semoga tahun ini bisa terpasang ya," tutupnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Livin' Fest 2025 di Balikpapan: Bank Mandiri Perkuat Ekosistem UMKM dan Industri Kreatif Kalimantan
-
Kaltim Pecahkan Rekor: 12.700 Guru Ikut PPG di Tengah Reformasi Pendidikan Nasional
-
5 Link DANA Kaget Sore Ini, Kejutan Cuan Senilai Rp479 Ribu
-
5 Top Mobil Bekas Favorit Keluarga 100 Jutaan, Nyaman dengan Fitur Hiburan
-
Aspirasi Daerah Jadi Penentu Arah RUU Sisdiknas 2025