SuaraKaltim.id - Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) berencana melakukan perbaikan dan penambahan wahana di Pulau Kumala, Tenggarong, pada tahun ini.
Wahana yang akan diperbaiki antara lain sepeda air dan Sky Tower. Selain itu, Dispar Kukar juga akan membangun wahana baru yaitu Waterboom.
Sebelumnya, Dispar Kukar telah memasang ornamen lampu tematik di Jembatan Repo-Repo sebagai akses masuk ke Pulau Kumala. Hal ini dilakukan untuk memperindah destinasi wisata daratan di tengah Sungai Mahakam.
"Rencananya akan ada wahana yang diperbaiki dan ada wahana baru yang dibangun. Di antaranya Waterboom dan perbaikan wahana Sky Tower,” kata Sekretaris Dispar Kukar, Sugiarto, melansir dari KaltimToday.co--Jaringan Suara.com, Senin (01/04/2024).
Baca Juga: Kasus Diare di Kukar Meningkat Drastis: Waspada Faktor Lingkungan dan Perilaku
Wahana Sky Tower tersebut rencananya bisa difungsikan agar bisa menghidupkan kembali tingkat kunjungan wisatawan ke Kabupaten Kukar.
Saat ditanya mengenai anggaran yang disiapkan untuk perbaikan Sky Tower, Sugiarto masih belum bisa memperkirakan rinciannya. Sebab, harus dilakukan pengecekan oleh teknisi.
"Mesin Sky Tower ini akan kami cek dulu, masih bisa digunakan atau diperbaiki. Tentunya dengan mendatangkan teknisi dari luar. Ini yang kami usahakan bisa dilakukan tahun 2024," sebutnya.
Selain membenahi, memperbaiki dan membuat wahana baru, destinasi wisata Pulau Kumala juga akan dilengkapi dengan kamera CCTV. Hal ini untuk memberikan kenyamanan dan keamanan pengunjung dan juga tempat wisata.
"Kami akan terus akn coba membenahi destinasi Pulau Kumala ini agar bisa kembali berjaya lagi seperti dulu," tandasnya.
Baca Juga: Dishub Kukar Bakal Tambah 2 Unit Bus Angkutan Pelajar
Berita Terkait
-
Inovasi Terbaru Xiaomi: Deteksi Jatuh Otomatis dan Panduan Perbaikan Lengkap
-
Meski Semakin Canggih, Inreyen Sepeda Motor Baru Ternyata Masih Perlu Dilakukan
-
KPK akan Lelang 104 Kendaraan Eks Bupati Kukar, Ada Porsche, Mclaren hingga Harley, Minat?
-
Tingkatkan Ekonomi Rakyat, SIG Garap Pembangunan Jalan di Rembang dan Blora
-
Perbaikan Jalan Nasional di Daerah Penghasil Nikel Terbesar RI Terus Berlanjut
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Generasi Z hingga Baby Boomers: Isran-Hadi Dominasi Survei Poltracking
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Kejar Mimpi di Samarinda: Konser CIMB Niaga Angkat Talenta Lokal
-
Pembagian Uang di Dome Balikpapan, Irma Suryani: Murni Kebiasaan, Bukan Kampanye