SuaraKaltim.id - Tunjangan Hari Raya (THR) Aparatur Sipil Negara (ASN) dan bonus Tenaga Honorer di Bontang, diprediksi akan cair pada pekan awal April 2024. Hal itu disampaikan Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Bontang Sony Suwito.
Ia mengatakan, beberapa dokumen pencairan dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) sudah masuk dan diproses. Alur pencairan diketahui melewati proses masing-masing OPD melakukan usulan. Kemudian, diproses dan akan cair ke masing-masing penerima.
Untuk diketahui, bagi ASN mendapatkan THR dari komposisi gaji pokok, tunjangan melekat serta 100 persen Tunjangan Kinerja. Begitu pula Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Sementara pegawai Honorer mendapat bonus senilai Rp 2 juta. Angka itu naik Rp 1 juta dari 2023. Untuk pemberian bonus itu juga berdasarkan kemampuan keuangan daerah.
"Iya, insyaAllah Senin hari ini OPD mulai usulan pencairan. Setelah itu baru THR mereka cair ke masing-masing rekening," ucap Sony, melansir dari KlikKaltim.com--Jaringan Suara.com, Senin (01/04/2024).
Disinggung soal berapa OPD yang sudah melakukan pengusulan. Sony mengaku tak hafal.
Namun, ia mengatakan, proses pencairan membutuhkan waktu dan kroscek terlebih dahulu. Yang jelas sesuai dengan Perwali untuk pencairan berlangsung paling tidak sepekan sebelum Idul Fitri 1445 Hijriah.
"Datanya saya tidak ingat. Tapi pasti akan cair sesuai usulan OPD masing-masing. Tinggal ditunggu saja," pungkasnya.
Baca Juga: Program Kolam Depresi di Bontang: Bebaskan Lahan 40 Hektare, Anggarkan Rp 2,3 Miliar
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
Terkini
-
5 Link DANA Kaget Sore Ini, Kejutan Cuan Senilai Rp479 Ribu
-
5 Top Mobil Bekas Favorit Keluarga 100 Jutaan, Nyaman dengan Fitur Hiburan
-
Aspirasi Daerah Jadi Penentu Arah RUU Sisdiknas 2025
-
Balikpapan Tawarkan HGU 90 Tahun untuk Dongkrak Arus Investasi
-
3 Rekomendasi Lipstik untuk Bibir Kering dan Hitam, Terbaik Dipakai Harian