SuaraKaltim.id - Pengamat Politik Universitas Mulawarman (Unmul), Budiman, menilai langkah Isran Noor dan Hadi Mulyadi maju sebagai calon gubernur dan wakil gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) 2024 melalui jalur independen cukup strategis.
Budiman menjelaskan konsekuensi dan dampak positif yang diterima Isran-Hadi jika mengambil jalur independen.
"Konsekuensinya jika ambil jalur independen, tentu sangat berisiko dalam penetapan APBD ke depannya. Sebaliknya, lewat independen biaya politik jauh lebih murah," ujarnya, disadur dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Selasa (07/05/2024).
Dampak positif lainnya, Isran-Hadi bisa terbebas dari transaksi politik dengan sejumlah partai. Artinya, calon independen juga terbebas dari utang budi kepada partai politik ketika terpilih.
Baca Juga: Andi Harun Puji Isran Noor Atas Peran Pentingnya dalam Mewujudkan IKN di Kaltim
"Uniknya Isran-Hadi, meskipun melalui jalur independen, justru partai itu yang mendekat ke mereka. Di media online pun terlihat, Irwan Fecho dari Fraksi Demokrat sudah menghadap Isran Noor," pungkasnya.
Meski tim pemenangan Isran-Hadi saat ini tengah gencar melakukan verifikasi surat dukungan, pihaknya juga mengambil formulir pendaftaran Pilgub melalui beberapa partai politik. Salah satunya di partai PDIP, PKB, dan NasDem.
"Menurut saya, Isran-Hadi mengambil langkah strategis untuk antisipasi. Mereka dipastikan punya kendaraan, untuk bertarung di Pilgub nanti," jelasnya.
Sebagai informasi, melalui data dari Tim Pemenangan Isran-Hadi, mereka sudah berhasil mengumpulkan sebanyak 295.251 surat dukungan dari masyarakat Kaltim.
"Dengan masyarakat Kaltim secara inisiatif mengumpulkan KTP nya untuk mendukung Isran-Hadi, maka loyalitas itu sudah ada. Masyarakat punya keyakinan pada calon yang mereka pilih," tuturnya.
Baca Juga: Relawan Isran-Hadi Gencar Kumpulkan Surat Dukungan, Target 236.185
Berita Terkait
-
Panen Raya Padi 2025 Sangat Tinggi, Pengamat Menyatakan Publik Layak Memberikan Apresiasi
-
Heboh Pengakuan Kepling Dipaksa Menangkan Rico-Zaki di Pilkada Medan, Begini Respons Rico Waas
-
PSU Pilkada Pesawaran: Logistik Rampung Awal Mei, Pemprov Gelontorkan Rp10 Miliar
-
Pengamat Soroti Dugaan Kesengajaan Trump dalam Mengacaukan Ekonomi Dunia
-
Debat PSU Empat Lawang Dibatasi, Tonton Live Streamingnya di Sini!
Tag
Komentar
Pilihan
-
Kematian Juwita Menggemparkan, Apa Motif Oknum TNI AL?
-
Lahan di IKN Diperebutkan, DPRD PPU Minta Pemerintah Tidak Tutup Mata: Lindungi Rakyat!
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
Jadwal Imsak untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 12 Maret 2025
-
Jadwal Buka Puasa untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 11 Maret 2025
Terkini
-
Di Balik Tragedi Muara Kate: Jejak Hauling, Pembunuhan, dan Suara yang Tak Didengar
-
Menjawab Tantangan IKN, Pemkab PPU Bangun Instalasi Air Bersih 2.000 Liter per Detik
-
Diskominfo Kaltim Gelar Coaching EPSS 2025, Siapkan Perangkat Daerah Hadapi Evaluasi Statistik
-
Pemkot Bontang Targetkan Nol Pengangguran dalam 5 Tahun
-
DANA Kaget 15 April 2025: Begini Cara Dapat Saldo Tanpa Biaya
-
Putus Total! Ini Langkah Cepat Pemprov Atasi Longsor di Jalur Kubar-Mahulu
-
Sidang Lanjutan Kasus Penyerobotan Lahan di Telemow, Jaksa Tolak Eksepsi Terdakwa
-
3,2 Hektare Hutan Pendidikan Unmul Dibuka Tambang, Gakkum LHK Lakukan Penyelidikan
-
Akses Baru ke IKN: PPU Anggarkan Rp 50 Miliar Bangun Jalan Penghubung
-
Klaim Bantuan Kompensasi Motor Rusak di Samarinda: Syarat dan Cara Mudah Mendapatkan Rp 300 Ribu
-
Janji Tinggal Janji? Bengkel Gratis Pertamina untuk Korban BBM Rusak Belum Jelas
-
Cek Link DANA Kaget Hari Ini, 14 April 2025: Tambah Uang Saku Tanpa Ribet!
-
BRI Gelontorkan Rp3 Triliun untuk Buyback Saham
-
Kecelakaan Lalu Lintas di Kaltim Naik Selama OKM 2025, 7 Orang Meninggal
-
Demi Masa Depan Orang Utan, Pulau Suaka Dibangun di Tengah IKN