SuaraKaltim.id - Ketua DPRD Berau, Madri Pani memberikan apresiasi untuk kinerja Bupati Sri Juniarsih dan Wakil Bupati Gamalis selama kurang lebih lima tahun memimpin Bumi Batiwakkal.
Menurutnya, sebagian besar program unggulan telah berhasil terealisasi. Seperti pemasangan seribu titik wifi gratis, peningkatan akses jalan di beberapa kampung, dan penurunan kasus stuning.
Dalam hal ini, politisi Nasdem ini juga mengimbau agar di akhir masa jabatan, Sri Juniarsih-Gamalis tidak ada lagi pergesekan di internal Pemkab, sebab beberapa pembangunan pun sudah cukup baik dirasakan masyarakat.
"Bagaimana pelayanan ke masyarakat dapat maksimal kalau di internal pemkab sendiri itu sudah tidak saling menghargai," pesannya, disadur dari kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Selasa (18/06/2024).
Madri berani berucap demikian, sebab dari kacatamanya, beberapa kali dalam agenda kepemerintahan, Wakil Bupati diduga tidak pernah dilibatkan. Baik dalam hal peninjauan sesuatu serta mempresentasikan cakupan program.
Oleh karena itu, dirinya berpesan agar keakraban antar kedua kepala daerah saat ini bisa terus terjalin sampai berakhirnya masa jabatan.
Sekedar informasi, Sri Juniarsih bersama Gamalis memenangkan Pilkada Berau 2020. Rivalnya kala itu adalah pasangan Seri Marawiah-Agus Tantomo.
Keduanya, dinyatakan sebagai pemenang pemilu berdasarkan rapat pleno terbuka penetapan pasangan calon Bupati-Wabup Berau terpilih yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum Berau.
Apapun bahasanya, menurut Madri, baik bupati dan wakil bupati dapat menjadi suri teladan di lingkup pegawai hingga masyarakat.
Baca Juga: Pulau Maratua, Destinasi Unggulan Berau, Minim Kontribusi untuk PAD
"Tunjukkan kepada masyarakat jika kita menjunjung tinggi etika, martabat, dan kebersamaan, sehingga bisa dicontoh," tandasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
6 Mobil Bekas 50 Jutaan untuk Keluarga dengan Spek Gahar dan Nyaman
-
4 Mobil Kecil Bekas Murah yang Bandel dan Ekonomis, Pilihan Logis Keluarga Baru
-
5 Mobil 3 Baris Bekas 50 Jutaan: Muat hingga 8 Orang, Bikin Keluarga Tenang
-
5 Mobil LCGC Bekas 50 Jutaan Tahun Muda yang Mudah Dikendalikan
-
4 Motor Matic untuk Harian Anak Muda yang Keren dan Bertenaga