SuaraKaltim.id - Belasan tower rumah susun (rusun) untuk ASN yang akan digunakan sebagai tempat menginap para peserta upacara HUT RI ke-79 di Ibu Kota Nusantara (IKN) telah siap digunakan. Jumlahnya, 12 tower rusun.
Selain itu, sebanyak 36 rumah tapak untuk jabatan menteri di IKN juga bisa dimanfaatkan oleh para peserta.
Meski saat ini masih proses finishing atau tahap akhir pembangunan, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono memastikan fasilitas air, gas, listrik, dan internet akan tersedia di IKN sebelum 17 Agustus 2024.
Lantas bagaimana dengan jaringan airnya yang sempat disorot beberapa waktu lalu?
Adapun Kementerian PUPR menargetkan kawasan IKN ini akan tersambung air pada akhir Juni 2024.
Tetapi hingga awal Juli 2024 ini, Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono belum mengonfirmasi kembali terkait kepastian jaringan air di IKN, termasuk dengan 12 tower yang akan digunakan oleh peserta upacara nantinya.
Sebelumnya, Basuki berharap proses pendistribusian air ini dapat berjalan dengan lancar dan jaringan air sudah mengalir di KPP IKN tanpa ada kendala yang berarti pada bulan Juni akhir.
"Ketersediaan air ini merupakan salah satu bagian dari persiapan infrastruktur untuk perayaan HUT ke-79 Kemerdekaan RI pada 17 Agustus mendatang," ujar Basuki beberapa waktu lalu, melansir dari AyoBandung.co--Jaringan Suara.com, Selasa (02/07/2024).
Sementara pada 14 Juni lalu, Basuki menyebut bahwa sumber air baku telah siap yang berasal dari intake Sungai Sepaku dan Bendungan Sepaku Semoi.
Baca Juga: Bandara IKN Buka Pintu Kerja, Pemkab PPU Siapkan 102 Warga Terlatih dan Berpraktik
Nantinya, air dari sumber-sumber tersebut akan diproses melalui instalasi pengolahan air bersih, kemudian dipompa sejauh 16 km ke reservoir atau tempat penyimpanan air.
Pompa untuk distribusi air ini telah tiba dan saat ini sedang dalam proses pemasangan. Kemudian pada akhirnya air dari reservoir yang telah bersih ini akan disalurkan ke seluruh wilayah IKN.
Sebelumnya diketahui, Ketua Satuan Tugas Pelaksanaan Pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) Kementerian PUPR, Danis Sumadilaga sempat memastikan progres pembangunan Istana dan kantor presiden sudah mencapai 80 persen lebih.
Danis juga berujar bahwa fasilitas air di IKN akan masuk pada Juli 2024.
"Secara rata-rata kantor dan Istana Presiden sudah lebih 80 persen. Mid Juli insyaallah air masuk," kata Danis saat dihubungi Suara.com, Selasa (25/06/2024) lalu.
Kontributor : Maliana
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Kaltim Pecahkan Rekor: 12.700 Guru Ikut PPG di Tengah Reformasi Pendidikan Nasional
-
5 Link DANA Kaget Sore Ini, Kejutan Cuan Senilai Rp479 Ribu
-
5 Top Mobil Bekas Favorit Keluarga 100 Jutaan, Nyaman dengan Fitur Hiburan
-
Aspirasi Daerah Jadi Penentu Arah RUU Sisdiknas 2025
-
Balikpapan Tawarkan HGU 90 Tahun untuk Dongkrak Arus Investasi