SuaraKaltim.id - Kantor Presiden di Ibu Kota Nusantara (IKN) masih terus dikebut pembangunannya menjelang pelaksanaan Upacara Kemerdekaan RI ke-79.
Pembangunan Kantor Presiden alias Istana Negara ini dibarengi juga dengan pemasangan Bilah Garuda yang menjadi ciri khas dari bangunan tersebut di IKN.
Adapun, rencananya sebanyak 4.650 bilah garuda karya anak bangsa yang didesain oleh Nyoman Nuarta ini dipasang di Kantor Presiden IKN.
Lantas bagaimana keunikan dari bentuk asli Bilah Garuda di Kantor Presiden IKN ini?
Baca Juga: IKN Batal? Prabowo Siap Dilantik, Tapi Tidak Tanda Tangan Keppres Pemindahan Ibu Kota
Rupanya, bentuk asli bilah garuda ini seperti besi yang berkarat. Tetapi bentuk besi yang berkarat ini dilihat dari kacamata orang awam saja.
Kenyataannya, bilah garuda ini dibuat dari bahan kuningan yang menurut sang desainer, Nyoman Nuarta sudah teruji selama berabad-abad tahan terhadap korosi.
Seniman sekaligus konten kreator Nabil Muhdor menceritakan bagaimana bentuk asli Patung Garuda IKN karya seniman I Nyoman Nuarta ini.
Melalui akun Instagram-nya @billmohdor, konten kreator tersebut menyebut jika setiap bilih garuda ini dibuat satu persatu seperti membentuk sebuah puzzle.
Jadi, setiap bilah tersebut memiliki bentuk dan warna yang berbeda-beda untuk membuat bentuk Patung Garuda.
Baca Juga: Taksi Terbang di IKN, Boleh Diuji Coba, Asal Tak Ganggu Pesawat
"Bentuknya seperti puzzle satu-satu, ada yang bentuknya bengkok, ada yang bentuknya lurus, dan kerennya juga warnanya sih," ujar Nabil dalam kontennya yang dikutip pada Kamis (04/07/2024).
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 9 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Minimal 6000 mAh, Kuat Berhari-bari Tanpa Powerbank
Pilihan
-
Pantas Dipanggil ke Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Kirim Whatsapp Ini ke Ramadhan Sananta
-
BREAKING NEWS! Kaesang Pangarep Kirim Isyarat Tinggalkan Persis Solo
-
Danantara Mau Suntik Modal ke Garuda Indonesia yang 'Tergelincir' Rugi Rp1,2 Triliun
-
5 Pilihan HP Murah RAM Besar: Kamera 50 MP ke Atas, Baterai Tahan Lama
-
Korlantas Polri Cek Lokasi Kecelakaan Maut di Tawangmangu, Ini Hasilnya
Terkini
-
Transformasi Desa di Kaki Gunung Merapi: Pariwisata Alam dan Agrikultur Jadi Andalan
-
Saldo DANA Kaget Rp 404 Ribu Cair Siang Ini! Gak Perlu Kerja, Cukup Klik Link
-
Cek 3 Link DANA Kaget Hari Ini, Auto Ditransfer ke Dompet Digitalmu
-
Minggu Ceria, Buka 3 Link DANA Kaget Hari Ini buat Traktir Keluarga
-
Kumpulan 8 Link DANA Kaget Terbaru, Buruan Klaim Saldo Gratis Sebelum Terlambat!