SuaraKaltim.id - Rusmadi Wongso akan memimpin tim transisi pemerintahan baru Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih, Rudy Mas'ud-Seno Aji. Dirinya bersama tim akan menyelaraskan program kerja, sesuai dengan visi misi Rudy-Seno.
Hal itu disampaikan Seno Aji saat dikonfirmasi melalui panggilan telepon oleh kaltimtoday.co--Jaringan Suara.com, Jumat (14/02/2025).
"Ketua Tim Transisi adalah Pak Rusmadi Wongso," ungkap Seno Aji, dikutip dari sumber yang sama.
Seno Aji menjelaskan, saat ini sudah ada tujuh nama yang masuk dalam tim transisi. Namun, pembahasan lebih lanjut masih diperlukan untuk menentukan struktur dan pembagian tugas di dalam tim tersebut.
Baca Juga: Dinilai Tidak Profesional, Ketua Bawaslu Kaltim Siap Bawa Dokumen dan Bukti ke MK
"Beberapa nama sudah masuk dalam tim transisi, dan mereka sudah mulai bekerja secara internal," bebernya.
Pembentukan tim transisi merupakan langkah strategis dalam memastikan kelancaran peralihan pemerintahan. Tim ini nantinya akan bertugas untuk menyelaraskan program-program yang telah dirancang oleh pasangan Rudy Mas’ud-Seno Aji dengan kondisi pemerintahan saat ini.
"Dalam waktu dekat, nama-nama dan posisi masing-masing akan segera diumumkan. Yang pasti, Pak Rusmadi Wongso akan jadi ketuanya," pungkasnya.
Sebagai informasi, Rusmadi Wongso memiliki rekam jejak yang progresif di bidang pendidikan, pemerintahan, maupun perpolitikan. Pada 2005-2008, ia menjabat sebagai Asisten Direktur Program Magister Pertanian Universitas Mulawarman.
Ia juga pernah menjabat sebagai Kepala Bappeda Kaltim, dan lanjut menjadi Sekretaris Daerah Provinsi Kaltim (2016-2018). Saat ini ia masih menjabat sebagai Wakil Wali Kota Samarinda.
Baca Juga: Tim Hukum Rudy-Seno Siap Hadapi Gugatan Isran-Hadi di MK
Berita Terkait
-
Ganjar Pranowo: Tren Suara dari Bawah Masih Menginginkan Megawati Jadi Ketua Umum PDIP Lagi
-
Dari Kudus ke Panggung Asia, 2 Tim Putri Indonesia Siap Berlaga di Singapura
-
Jadi 'Penghubung' dalam Vonis Ontslag Kasus CPO, Panitera PN Jakpus Kecipratan USD 50 Ribu
-
Hakim Jadi Tersangka Suap: Ketua PN Jaksel dan Lainnya Terjerat Kasus Korupsi Sawit, Siapa Dalangnya?
-
Febri Diansyah Ngaku Tak Punya Informasi Rahasia Soal Kasus Harun Masiku
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Terima Apa Adanya, Ni Luh Nopianti Setia Menunggu Hingga Agus Difabel Bebas
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik April 2025
-
Tier List Hero Mobile Legends April 2025, Mage Banyak yang OP?
-
Ratusan Warga Geruduk Rumah Jokowi, Tuntut Tunjukkan Ijazah Asli
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Andalan dan Terbaik April 2025
Terkini
-
Cuma Klik Link, Bisa Dapat Saldo Ratusan Ribu! Cek DANA Kaget Hari Ini
-
Kisruh Motor Brebet: Apa Solusinya? Bengkel Gratis, SPBU Swasta, atau Audit BBM?
-
Di Balik Tragedi Muara Kate: Jejak Hauling, Pembunuhan, dan Suara yang Tak Didengar
-
Menjawab Tantangan IKN, Pemkab PPU Bangun Instalasi Air Bersih 2.000 Liter per Detik
-
Diskominfo Kaltim Gelar Coaching EPSS 2025, Siapkan Perangkat Daerah Hadapi Evaluasi Statistik