SuaraKaltim.id - Seluruh aktivitas Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) dijadwalkan akan sepenuhnya beroperasi di IKN, Kalimantan Timur (Kaltim), mulai Maret nanti. Hal ini mencakup pemindahan pegawai serta aktivitas operasional ke Gedung OIKN yang telah rampung dibangun di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) IKN.
Juru Bicara OIKN sekaligus Staf Khusus Kepala OIKN Bidang Komunikasi Publik, Troy Pantouw, mengonfirmasi rencana tersebut. Hal itu disampaikan Troy di Jakarta, Rabu (12/02/2025).
"Direncanakan seluruh kegiatan Otorita IKN akan dilakukan penuh di Ibu Kota Nusantara dan seluruh pegawai Otorita IKN akan mulai berkedudukan dan berkantor di Gedung Otorita IKN yang telah selesai dibangun di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) IKN mulai bulan Maret 2025 ini," ujar Troy di Jakarta, disadur ANTARA, Minggu (16/02/2025).
Dengan operasional yang berpindah ke IKN, kantor OIKN di Menara Mandiri, Jakarta, akan berfungsi sebagai kantor perwakilan. Nantinya, sejumlah pegawai akan ditugaskan secara bergantian di kantor tersebut untuk menangani berbagai kegiatan tertentu yang memerlukan kehadiran di Jakarta.
Baca Juga: Heboh! Hotman Paris Sebut IKN Tidak Mangkrak, Netizen: Kami Percaya Menteri PU
Di sisi lain, komitmen pembangunan IKN tetap berlanjut meski ada kebijakan efisiensi anggaran pada tahun ini. Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan (PCO), Hasan Nasbi, menegaskan bahwa proyek IKN masih berjalan sesuai rencana awal yang telah dicanangkan.
Ia mengacu pada pernyataan Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono, yang memastikan anggaran sebesar Rp 48 triliun tersedia untuk pembangunan IKN selama lima tahun ke depan.
Dana tersebut akan digunakan untuk pembangunan Kawasan Inti Pusat Pemerintahan, serta fasilitas utama seperti gedung yudikatif dan legislatif. Hasan menegaskan bahwa efisiensi anggaran tidak akan menghambat komitmen pembangunan IKN di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo.
Berita Terkait
-
Jakarta Siapkan "Teman Curhat 24 Jam": Konsultasi Psikolog Gratis, Cek Caranya!
-
5 Penonton Terbanyak di BRI Liga 1 2024/2025, Persija Jakarta Pecahkan Rekor Baru
-
Awas, Tak Lolos Uji Emisi di Jakarta Kena Denda Rp 50 Juta
-
Perjalanan Thudong ke Borobudur, 38 Bhikkhu Mancanegara Bakal Kunjungi Jakarta Sabtu Ini
-
MAKI: MA Harus Membuka Diri Terhadap Pengawasan KY Demi Cegah Hakim Terima Suap
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tier List Hero Mobile Legends April 2025, Mage Banyak yang OP?
-
Ratusan Warga Geruduk Rumah Jokowi, Tuntut Tunjukkan Ijazah Asli
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Andalan dan Terbaik April 2025
-
Orang RI Mulai Cemas, Kudu Mikir 1.000 Kali Untuk Belanja! Sri Mulyani Justru Diam Seribu Bahasa
-
Semua Maskapai China Stop Beli Pesawat Boeing Imbas Perang Dagang dengan AS
Terkini
-
Kisruh Motor Brebet: Apa Solusinya? Bengkel Gratis, SPBU Swasta, atau Audit BBM?
-
Di Balik Tragedi Muara Kate: Jejak Hauling, Pembunuhan, dan Suara yang Tak Didengar
-
Menjawab Tantangan IKN, Pemkab PPU Bangun Instalasi Air Bersih 2.000 Liter per Detik
-
Diskominfo Kaltim Gelar Coaching EPSS 2025, Siapkan Perangkat Daerah Hadapi Evaluasi Statistik
-
Pemkot Bontang Targetkan Nol Pengangguran dalam 5 Tahun