SuaraKaltim.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda secara resmi menggelar ajang Wali Kota Cup 2025 sebagai wadah pencarian bakat muda berbakat dalam cabang olahraga bola basket.
Kompetisi ini dibuka pada Rabu malam (23/04/2025) di GOR Segiri Samarinda.
Pada malam pembukaan, laga perdana mempertemukan Bhayangkara Samarinda melawan Puma Samarinda.
Pertandingan berlangsung sengit hingga akhirnya Bhayangkara Samarinda keluar sebagai pemenang dengan skor 95-67.
Baca Juga: RSHD Samarinda Disorot DPRD Kaltim: Gaji Macet, Kontrak Karyawan Tidak Jelas
Acara pembukaan diawali dengan free throw oleh Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata Samarinda, Muslimin.
Ia menyampaikan bahwa sebanyak 14 klub turut serta dalam turnamen ini, yang terdiri dari 10 tim putra dan 4 tim putri.
Peserta berasal dari tiga kota, yakni Samarinda, Bontang, dan Balikpapan. Menariknya, masing-masing tim membawa pemain kelahiran tahun 2006 sebagai bagian dari regenerasi atlet muda.
“Kami bersama Koni Samarinda dan Perbasi Samarinda akan melakukan talent scouting untuk melihat bagaimana kemampuan adik-adik yang bertarung pada kesempatan hari ini,” ucap Muslimin, saat diwawancarai Rabu (23/04/2025) malam.
Turnamen bertajuk Spirit of Unity ini digelar juga sebagai langkah pembinaan atlet muda di Samarinda, menghidupkan kembali semangat prestasi yang pernah diraih, termasuk saat menjadi juara bola basket dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) tahun 2008.
Baca Juga: Farid Nurrahman tentang Jembatan Mahakam 1: Jika Melewati Umur Strukturnya, Harus Dibangun Baru
“Kita pernah juara PON tahun 2008 dan sebagai tuan rumah, kita juara PON untuk bola basket. Dari pertandingan hari ini, pastinya akan muncul atlet-atlet baru yang potensial, nantinya akan kita ikutkan dalam event-event yang dimiliki oleh pemkot dan pemprov,” lanjutnya.
Berita Terkait
-
3 Pemain Timnas Indonesia yang Berpotensi Main di Kompetisi Eropa pada Musim Depan
-
Ruang Ekspresi untuk Seniman Lokal, Kompetisi Seni Nasional Tawarkan Hadiah Rp 280 Juta
-
Secara Resmi Epson Buka Pendaftaran untuk The 16th Epson International Pano Awards
-
Jadwal Pertandingan Pemain Keturunan Timnas Indonesia Sabtu dan Minggu Ini 19-20 April 2025
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
Tag
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- Rekomendasi Mobil Suzuki Bekas Rp100 Jutaan: Ini Pilihan Terbaik dengan Spesifikasi dan Pajak Ringan
- Kapan Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan Jakarta 2025? Cek Jadwal dan Syaratnya
- Pemprov Kalbar Luncurkan Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor, Ini Syarat dan Ketentuannya
Pilihan
-
Penggugat Ijazah Palsu Jokowi Tunjuk Guru Besar UNS Jadi Mediator
-
Sri Mulyani Bocorkan 5 Kesepakatan RI-AS Untuk Batalkan Tarif Trump
-
Meski Ekonomi Lesu, Sri Mulyani Sebut Masyarakat Tetap Rajin Bayar Pajak
-
Sri Mulyani Sebut Rupiah Tahan Banting
-
8 Rekomendasi HP Samsung Murah Terbaik April 2025, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Triliunan Rupiah Terancam Sia-sia, DPR Soroti Mandeknya Pemindahan ASN ke IKN
-
Gratispol dan Sekolah Rakyat, Wujud Komitmen Kaltim Dukung Visi Prabowo
-
Bukan Sekadar Turnamen, Wali Kota Cup Samarinda Jadi Pintu Masuk Atlet Muda ke PON 2026
-
3 Link DANA Kaget Terbaru: Rebut Saldo Gratis, Waspada Penipuan!
-
Siap Tampung Ribuan ASN, Kawasan Perkantoran IKN Ditarget Rampung Juni 2025