Scroll untuk membaca artikel
Denada S Putri
Kamis, 24 April 2025 | 15:05 WIB
Suasana laga antar Bhayangkara Samarinda dengan Puma Samarinda. [SuaraKaltim.id/Giovanni Gilbert]

SuaraKaltim.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda secara resmi menggelar ajang Wali Kota Cup 2025 sebagai wadah pencarian bakat muda berbakat dalam cabang olahraga bola basket.

Kompetisi ini dibuka pada Rabu malam (23/04/2025) di GOR Segiri Samarinda.

Pada malam pembukaan, laga perdana mempertemukan Bhayangkara Samarinda melawan Puma Samarinda.

Pertandingan berlangsung sengit hingga akhirnya Bhayangkara Samarinda keluar sebagai pemenang dengan skor 95-67.

Baca Juga: RSHD Samarinda Disorot DPRD Kaltim: Gaji Macet, Kontrak Karyawan Tidak Jelas

Acara pembukaan diawali dengan free throw oleh Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata Samarinda, Muslimin.

Ia menyampaikan bahwa sebanyak 14 klub turut serta dalam turnamen ini, yang terdiri dari 10 tim putra dan 4 tim putri.

Peserta berasal dari tiga kota, yakni Samarinda, Bontang, dan Balikpapan. Menariknya, masing-masing tim membawa pemain kelahiran tahun 2006 sebagai bagian dari regenerasi atlet muda.

Suasana laga antar Bhayangkara Samarinda dengan Puma Samarinda. Acara pembukaan diawali dengan free throw oleh Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata Samarinda, Muslimin.[SuaraKaltim.id/Giovanni Gilbert]

“Kami bersama Koni Samarinda dan Perbasi Samarinda akan melakukan talent scouting untuk melihat bagaimana kemampuan adik-adik yang bertarung pada kesempatan hari ini,” ucap Muslimin, saat diwawancarai Rabu (23/04/2025) malam.

Turnamen bertajuk Spirit of Unity ini digelar juga sebagai langkah pembinaan atlet muda di Samarinda, menghidupkan kembali semangat prestasi yang pernah diraih, termasuk saat menjadi juara bola basket dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) tahun 2008.

Baca Juga: Farid Nurrahman tentang Jembatan Mahakam 1: Jika Melewati Umur Strukturnya, Harus Dibangun Baru

“Kita pernah juara PON tahun 2008 dan sebagai tuan rumah, kita juara PON untuk bola basket. Dari pertandingan hari ini, pastinya akan muncul atlet-atlet baru yang potensial, nantinya akan kita ikutkan dalam event-event yang dimiliki oleh pemkot dan pemprov,” lanjutnya.

Load More