SuaraKaltim.id - Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka melakukan inspeksi lapangan ke sejumlah titik proyek pembangunan di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), Jumat, 30 Mei 2025.
Tujuannya, untuk memastikan kesiapan infrastruktur pendukung sejalan dengan visi besar pemindahan ibu kota negara ke Kalimantan Timur (Kaltim).
"Kami lakukan tinjauan untuk pastikan pembangunan IKN berjalan sesuai visi besar hadirkan ibu kota baru," ujar Wapres Gibran saat berada di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), dikutip dari ANTARA, 1 Juni 2025.
Dalam kunjungannya, Gibran ingin memastikan bahwa seluruh fasilitas utama dan pendukung IKN bisa selesai tepat waktu serta memenuhi standar yang ditetapkan.
"Kami ingin melihat kesiapan infrastruktur pendukung operasional di IKN berjalan tepat waktu dan sesuai standar," katanya.
Gibran juga menegaskan pentingnya pembangunan yang tidak hanya selesai secara fisik, tetapi juga membawa semangat kemajuan dan keberlanjutan.
Menurutnya, IKN harus mencerminkan wajah masa depan Indonesia sebagai pusat pemerintahan yang modern, cerdas, dan ramah lingkungan.
"Kunjungan ini untuk memastikan kelangsungan pembangunan IKN berjalan sesuai target," lanjutnya.
Rombongan Wapres yang tiba melalui Bandara Nusantara, langsung menuju proyek Jalan Tol Segmen 5B yang progresnya sudah mencapai 70 persen.
Baca Juga: Skema KPBU Buktikan Daya Tarik, IKN Kunci Rp12 Triliun Investasi Asing
Selanjutnya, ia meninjau proyek Rumah Sakit Abdi Waluyo (75,67 persen), Universitas Gunadarma (20 persen), serta Istana Wakil Presiden yang saat ini telah rampung 42,67 persen.
Tidak hanya itu, Gibran juga mengecek progres pembangunan rumah susun ASN 1 yang hampir rampung dengan progres 97,09 persen, kawasan Masjid Negara (60,48 persen), dan Basilika (4,63 persen).
Dua proyek yang sudah 100 persen rampung, yakni Rumah Sakit Hermina dan Kantor Kemenko 3, juga masuk dalam agenda kunjungan.
Wapres bahkan menyempatkan diri menginap di hunian ASN 1—lokasi yang nantinya akan ditempati para pegawai Otorita IKN.
Kepala Otorita IKN, Basuki Hadimuljono, menyatakan bahwa kunjungan Wapres memperkuat komitmen lembaganya dalam mewujudkan IKN sebagai kawasan yang fungsional dan berkelanjutan.
"Wapres mengunjungi titik-titik pembangunan IKN, memastikan infrastruktur yang dibangun tidak hanya memenuhi fungsi fisik, tetapi juga berkelanjutan secara lingkungan dan sosial," terang Basuki.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Belanja Mainan Hemat! Diskon 90% di Kidz Station Kraziest Sale, Bayar Pakai BRI Makin Untung
Pilihan
-
Heboh di Palembang! Fenomena Fotografer Jalanan Viral Usai Cerita Istri Difoto Tanpa Izin
-
Tak Mau Ceplas-ceplos Lagi! Menkeu Purbaya: Nanti Saya Dimarahin!
-
H-6 Kick Off: Ini Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2025
-
Harga Emas Hari Ini Turun: Antam Belum Tersedia, Galeri 24 dan UBS Anjlok!
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
Terkini
-
Minim Transparansi, Warga Samarinda Kecewa Proses Ganti Rugi Proyek Terowongan
-
KUR Serap 11 Juta Tenaga Kerja, UMKM Jadi Motor Perekonomian Nasional
-
Ekspor Sawit ke Eropa Masih Aman Asal Petani Ikut Patuhi EUDR
-
Medan Perang Generasi Z Bukan Lagi di Dunia Nyata, tapi di Dunia Digital
-
Mengulang Era Soeharto? DPR Wacanakan Bulog Langsung di Bawah Presiden