SuaraKaltim.id - Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) mulai memperkuat transformasi digital sebagai langkah strategis menyambut kehadiran Ibu Kota Nusantara (IKN).
Posisi daerah ini yang menjadi pintu gerbang menuju pusat pemerintahan baru mendorong pemerintah kabupaten untuk menyiapkan konsep kota cerdas (smart city) agar sejalan dengan pembangunan IKN.
Hal itu disampaikan Bupati PPU, Mudyat Noor, Sabtu, 30 Agustus 2025.
"Pemerintah kabupaten siap sinergi dengan program kota pintar agar tidak terjadi ketimpangan dengan IKN," ujar Mudyat, disadur dari ANTARA, Minggu, 31 Agustus 2025.
Ia menegaskan, kerja sama dengan Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) menjadi salah satu kunci penting.
Dengan koneksi yang kuat, penerapan sistem satu data akan membantu pengambilan keputusan daerah secara lebih terarah dan efisien.
"Koneksi itu berdampak positif terhadap pelayanan publik, pembangunan kabupaten, serta peluang investasi dan peningkatan pendapatan asli daerah (PAD),” tambahnya.
Menurut Mudyat, pengembangan smart city di PPU tidak hanya menyangkut layanan publik, tetapi juga peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM).
Selain itu, promosi potensi daerah dan peluang investasi dapat dilakukan melalui platform Smart City Business Matching.
Baca Juga: Siapa Isi IKN Lebih Dulu? DPR Dorong BUMN, Erick Thohir: Nanti...
PPU juga mendorong kolaborasi lintas daerah serta menggandeng pengembang teknologi digital.
Hal ini dinilai penting agar kabupaten sebagai gerbang IKN tidak tertinggal dalam arus transformasi digital.
“Menambah wawasan, mencari referensi, dan melihat berbagai percontohan model pengembangan smart city yang bisa diterapkan di Kabupaten Penajam Paser Utara sebagai gerbang IKN, harus dilakukan,” pungkas Mudyat Noor.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Kronologi Pengungkapan Pabrik Pil Narkotika di Rumah Kos Samarinda
-
Sudah Kuliah Satu Semester, Status Beasiswa Gratispol Mahasiswa Dicabut
-
Terbongkar Industri Narkoba Jenis Pil 'Iron Man' di Kos-kosan Samarinda
-
Promo Diskon Tambah Daya Listrik PLN 50 Persen Berakhir Besok
-
5 Mobil Bekas Sekeren Honda Brio di Bawah 50 Juta, Lebih Hemat Biaya Operasional